Teringat jua transportasi cepat
Menuju binar puncak tanpa syarat
Saat Senang terlupa saat sedih teringat
Dialah Allah tempat berpusat
Dialah petunjuk kita yang tersesat
Dialah penolong kita yang melarat
Dialah pengabul kita yang berhasrat
Dialah Allah Maha Penerima Tobat
Bandung, 23 Juni 2021
Layakkah Hamba
Layakkah hamba mengharap janahmu
Pantaskah hamba memohon ampunanmu
Patutkah hamba menerima rezekimu
Laikkah hamba mendapat rahmatmu
Hamba tak lebih dari separuh jiwa anggara
Tak pula hamba memiliki hati bak sahmura
Terselap akhirat memburu buana
Daksa menjauh kalis khilaf bak jenggala
Akankah engkau menerima hamba
Yang kembali setelah berdosa
Yang melupa saat bahagia
Yang lemah tak berdaya
Pantaskah hamba berada di sini
Hamba takut engkau murkai
Hamba jengah engkau ampuni
Lantas layakkah hamba seperti ini
Bandung, 23 Juni 2021
Berbisik Dalam Doa
Hanya kepadamu hamba meminta
Dengan asmamu hamba berkata
Disertai rahmatmu hamba terjaga
Diiringi ridamu hamba berdoa