Mohon tunggu...
gurujiwa NUSANTARA
gurujiwa NUSANTARA Mohon Tunggu... Konsultan - pembawa sebaik baik kabar (gurujiwa508@gmail.com) (Instagram :@gurujiwa) (Twitter : @gurujiwa) (Facebook: @gurujiwa))

"Sebagai Pemanah Waktu kubidik jantung masa lalu dengan kegembiraan meluap dari masa depan sana. Anak panah rasa melewati kecepatan quantum cahaya mimpi" ---Gurujiwa--

Selanjutnya

Tutup

Cerita Pemilih Pilihan

Analisis Kaki Lima, "The Big Five" Menteri Populer akan Jadi Pengganti Jokowi 2024?!

21 November 2021   16:44 Diperbarui: 22 November 2021   06:54 299
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sedulur Sandi Uno deklarasi dukungan dari DiY-Jateng agar  Menteri Sandi maju Capres di pemilu 2024 (istimewa) 

Wajar, bila. Menteri yang. Langganan papan tengah survei elektabilitas. Mulai. Menuai dukungan menjadi  calon Presiden muncul di mana-mana.

Ada dukungan dari  relawan Kawan Sandi, Sedulur Sandi di Sleman, juga dari Forum Itjima Ulama, dan Pemuda Islam.

Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menjadi salah satu menteri yang masuk bursa calon presiden (capres) pada Pilpres 2024. Kali ini sejumlah orang yang mengatasnamakan Sedulur Sandi Uno menggelar deklarasi mendukung Sandi maju Pilpres 2024 di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Deklarasi diikuti relawan dan kalangan milenial dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah (Jateng). .

"Deklarasi ini mendukung Sandiaga Uno maju capres dan menjadi Presiden RI 2024," kata Nugroho Koordinator Sedulur Sandi kepada wartawan, Minggu lalu.

Acara deklarasi digelar di Pakis Resto, Maguwoharjo, Depok, Sleman, DIY. Deklarasi Sedulur Sandi Uno DIY-Jateng mengambil tagline 'Sedulur Sandi Uno DIY-Jateng Mumpuni Lan Ngayomi Sak Kroso Sak Suoro Sandi Presiden 2024'..

"Sandiaga mewakili generasi kami, selalu up to date dengan perkembangan dan teknologi, sosok yang paling cocok memimpin Indonesia ke depannya," jelasnya.

Selain deklarasi mendukung Sandiaga maju capres 2024, Sedulur Sandi Uno disebutnya juga sebagai wadah anak muda untuk berkreasi. Tidak hanya dari DIY, milenial yang hadir mendukungjuga dari Temanggung dan daerah Jateng lainnya. Khas anak muda, pernyataan dukungan itu juga disuguhkan Gelar Budaya Jogjavakrasi, orasi budaya, hingga stand up comedy.

Sebelumnya diberitakan, dukungan terhadap Sandiaga datang dari sejumlah ulama yang tergabung dalam Forum Ijtima Ulama dan Pemuda Islam Indonesia. Ada beberapa alasan kenapa  Sandiaga di calonkan menjadi capres periode 2024-2029.

Sandiaga  agamis dan dinilai punya rasa kepedulian terhadap umat beragama.
"Sandiaga tidak pernah melontarkan ujaran kebencian terhadap agama lain. Sandiaga hampir selalu menyempatkan diri hadir di berbagai agenda besar yang dihelat oleh organisasi islam di Indonesia," ujar Ketua Pelaksana Ijtima Ulama dan Pemuda Islam Indonesia, Arief Fahrudin, dalam Forum Deklarasi Ijtima Ulama dan Pemuda Islam Indonesia Mendukung Sandiaga Uno Capres di Cipinang, Jakarta Timur, awal bulan ini.

Tokoh yang mulai digandrungi banyak kalangan ini, dinilai memiliki integritas dan 'zero' dosa politik karena mampu menjaga kepercayaan terhadap pubik, memiliki kepribadian yang cerdas dan bekerja keras, juga dinilai sebagai sosok yang santun dan sederhana.

"Sandiaga juga murah senyum dan selalu menundukkan kepala saat bertemu dengan masyarakat umum. Sandiaga tetap sederhana hal ini bisa dilihat dari mobil sehari beliau hanya Nissan X-Trail dan Grand Livina yang harganya terjangkau untuk masyarakat awam," ucap Arief. Sandiaga  disebut punya rasa optimistis yang kuat dan populer di kalangan milenial. Terlebih, kata dia, Sandiaga terkenal akan karakter politikus muda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerita Pemilih Selengkapnya
Lihat Cerita Pemilih Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun