Saya terkejut, karena "jualan" Dembele adalah fisik dan penempatan posisi, sedangkan Depay adalah kecepatan. Bukankah memasukkan Dembele akan membuat Lyon menjadi lebih lambat? Saya keliru, Garcia memang cerdas, jempolan.
Dembele ternyata dibuat Garcia untuk mampu menarik Laporte keluar dari posisinya, Laporte seperti kebingungan mengikuti pergerakan Dembele dan akhirnya kikuk sendiri. Saat itulah ruang untuk gelandang kreatif Houssem Aouar yang sebelumnya lebih defensif terbuka lebar.Â
Gol kedua Lyon di menit ke-79 yang dicetak Dembele adalah hasil dari kecerdasan Garcia dalam pergantian pemain ini. Dembele lepas, lolos dari jebakan offside dari umpan zonal cantik dari Aouar, dan melepaskan tendangan terarah diantara kedua kaki kiper City, Ederson. Skor menjadi 2-1.Â
Adelaide yang segar dan juga cepat membuka ruang dengan memberi bola pada Aouar yang berdiri bebas. Aouar melepaskan tendangan terarah yang menghasilkan bola rebound yang berhasil disambar Dembele dengan dingin. Manchester City sudah "selesai" dengan gol Dembele tersebut.
Hebatnya, Rudi Garcia berani melakukan pergantian pemain dengan tidak mengubah skema dasar 5-3-2 Lyon atau memilih untuk membuat lebih defensif.Â
Sebenarnya, Rudi Garcia memiliki opsi untuk membuatnya menjadi 5-4-1 ketika unggul dengan memasukkan pemain yang lebih bertipe bertahan, namun dia tidak melakukannya.Â
Ini langkah jenius, Rudi Garcia menjaga agar Lyon tetap kokoh bertahan, tetapi ibarat singa, terus mengintip dan menebar ancaman untuk menerkam.Â
Ketiga, ketenangan lini belakang Lyon yang patut diacungi jempol.Â
Menghadapi tim yang super agresif, lini belakang adalah koentji. Untuk ini, apresiasi hebat perlu diberikan kepada Marcelo, Marcal dan Denayer. Trio bek Lyon yang tampil bak gladiator.
Trio ini mengingatkan saya akan trio Chiellini, Barzagli, dan Bonucci di Juventus beberapa tahun lalu yang amat tangguh. Mereka memiliki keunggulan fisik, kecepatan yang cukup untuk mengikuti gerak pemain depan lawan, dan yang paling penting mampu membaca arah serangan lawan secara kolektif.