Mohon tunggu...
Antonius Ruron
Antonius Ruron Mohon Tunggu... Guru - Guru Penjas Sekolahan

You'll never write alone

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Final Gala Siswa PGRI Cup - Guru dan Masyarakat Menikmati Prestasi Siswa

20 Mei 2022   14:55 Diperbarui: 20 Mei 2022   16:18 840
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

kemudian menyeberang dengan perahu motor ke Larantuka lalu menumpang bemo ke Lapangan dengan waktu tempu 30 -- 40 menit.

Adapula kelompok anak-anak muda dengan konvoi sepeda motor hadir, berjejer pula Bus, truk, mobil pick up, dan bemo yang membawa ratusan supporter yang akhirnya berdiri, duduk di sekeliling Lapangan Gawerato. 

Diramaikan lagi dengan peserta didik, yang didatangkan oleh sekolah untuk mendukung tim sekolah mereka masing, dengan segala perlengkapan bunyi-bunyian seperti drumband, terompet, bendera, dan pernak pernik sesuai warna kostum tim.


Ketika pertandingan berlangsung, riuh suporter terus bergema selama 2 X 30 menit, bersorak, bernyanyi, meneriakan yel yel, sebagian penonton dengan wajah panik dan tegang menyaksikan dengan serius. 

Sajian tempo permainan yang cepat, bola terus mengalir ke depan lini pertahanan secara bergantian untuk ke dua tim, dipadu dengan komentator pertandingan dengan teriakan khasnya sungguh melengkapi harmoni irama 'Senam Jantung' bagi pendukung kedua tim dan penonton netral.

Suporter Spendu Witihama. Dokpri
Suporter Spendu Witihama. Dokpri

Kopi hitam dan snack yang disajikan di meja depan untuk para undangan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Flores Timur tidak tersentuh sama sekali. Aura final Gala Siswa telah menyita semua penglihatan, pendengaran, emosi, sehingga nikmatinya kopi dan lembutnya kue radio buatan ibu-ibu Lewolere tidak sempat dinikmati.

Suporter Spensa Larantuka. Dokpri
Suporter Spensa Larantuka. Dokpri

Enam menit menjelang pertandingan usai gol kemenanganpun tercipta oleh tim SMPN 1 Larantuka A, supporternya langsung meledak, histeris merayakan gol tersebut. Tim pelatih, guru-guru orang tua semuanya tidak ketinggalan, berlari, berpelukan dan melompat bersama.

Suporter Spensa Merayakan Gol. Dokpri
Suporter Spensa Merayakan Gol. Dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun