Proses ini memakan waktu sekitar 10 hari.
Ketiga, proses akad kredit di bank yang dituju (Bank Y)
Setelah mendapatkan konfirmasi tanggal pelunasan, saya kembali menghubungi tenaga pemasaran bank Y. Â Menurut tenaga pemasaran, akad kredit harus dilaksanakan di hari yang sama dengan tanggal pelunasan yang telah ditetapkan oleh bank X. Tidak bisa sehari sebelumnya atau di hari yang berbeda.Â
Oleh karena itu, pagi-pagi benar saya dan istri berangkat ke bank tempat dilangsungkannya akad kredit. Pukul 08.30 pagi proses akad kredit dan notaris sudah usai.
Pukul 11.30 bank Y mentransfer uang pelunasan kepada bank X. Cukup deg-degan karena kami diberi batas waktu hanya sampai jam 12 siang. Bila lewat dari itu resikonya proses akad kredit harus diulang kembali. Untunglah semua berjalan dengan lancar dan pada pukul 15.00 bank X telah selesai memproses pelunasannya.
Kesimpulan
1. Take over KPR antar bank atau pindah bank ini sangat menguntungkan bagi saya. Bayangkan saja, tenor saya masih sisa 10 tahun. Apabila saya bertahan di bank X, saya akan membayar cicilan sebesar 3,3 juta per bulan selama 10 tahun (asumsi bunga floating maksimum). Dengan saya berpindah ke bank Y, cicilan saya turun menjadi 2,7 juta per bulan selama 5 tahun. Kemudian dilanjutkan 3,1 juta selama 5 tahun berikutnya (asumsi bunga floating maksimum). Bisa dibayangkan berapa uang yang bisa dihemat?
2. Cerita saya di atas memang sepertinya cukup panjang. Mungkin terkesan ribet. Tapi tidak, tidak ribet sama sekali. Cukup mudah kok. Waktu yang diperlukan dari awal sampai dengan proses pelunasan sekitar 20 hari. Rasanya proses yang cukup panjang ini sangat worth it dengan hasil yang diraih. Bila anda pekerja, takperlu juga lama-lama cuti. Hanya perlu 1-2 hari cuti untuk mengurus ini.
Saya membagikan pengalaman ini sejujurnya karena belum banyak yang tahu tentang fasilitas take over KPR antar bank. Setidaknya di lingkungan tetangga. Padahal sejujurnya fasilitas ini sangat membantu keuangan nasabah.
Bagi Anda yang sedang dalam proses cicilan KPR komersil dan merasa cicilan Anda terlalu tinggi (utamanya setelah memasuki masa floating), tidak ada salahnya mencoba. Selama sertifikat rumah sudah terbit, proses take over KPR antar bank bisa dilakukan.
Semoga bermanfaat.