Mohon tunggu...
Meirri Alfianto
Meirri Alfianto Mohon Tunggu... Insinyur - Seorang Ayah yang memaknai hidup adalah kesempatan untuk berbagi

Ajining diri dumunung aneng lathi (kualitas diri seseorang tercermin melalui ucapannya). Saya orang teknik yang cinta dengan dunia literasi

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

"Ojo Nangis", Satu Lagi Lagu Patah Hati yang Nangkring di Tangga Terpopuler

29 September 2021   16:17 Diperbarui: 29 September 2021   16:22 1085
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Denny Caknan (kanan) dan Ndarboy Genk (kiri) dalam cuplikan videoklip Ojo Nangis. Gambar: jombangupdate.pikiran-rakyat.com

Salut karena keduanya memilih untuk berada di jalur Pop Jawa yang sebenarnya potensi untuk terkenal itu lebih susah daripada mereka yang berada di jalur pop berbahasa Indonesia. 

Tetapi yang luar biasa, mereka bisa sukses dengan membawa lagu-lagu berbahasa Jawa. Secara tidak langsung, mereka kembali mendekatkan kebudayaan Jawa kepada para penikmat musiknya yang sebagian besar merupakan anak-anak muda.

Ndarboy Genk dan Denny Caknan sejatinya memang penyanyi solo. Sebelum berkolaborasi, masing-masing dari mereka memang sudah mempunyai nama besar dengan karya-karya single mereka. 

Kali ini keduanya menampilkan kolaborasi yang menawan. Setelah sukses dengan tembang Mendung Tanpo Udan, kali ini mereka kembali menggebrak dengan single berjudul Ojo Nangis. 

Single ini merupakan ciptaan Ndarboy Genk sendiri yang sebelumnya sudah dinyanyikan oleh penciptanya secara solo. Ojo Nangis adalah tembang bertemakan patah hati yang sekali lagi meledak. 

Video musiknya bahkan masuk trending di Youtube. Hingga tulisan ini dibuat, video musik Ojo Nangis sudah disaksikan oleh 10,8 juta viewers sejak video ini dirilis pada 1 September 2021. 

Itu artinya baru empat minggu yang lalu. Pada 8 September lalu bahkan Ojo Nangis sempat menempati urutaan pertama trending Youtube dengan 4 juta viewers.

Ojo Nangis, apa menariknya?

Bagi para penikmat lagu-lagu berbahasa Jawa, Ojo Nangis memiliki lirik ringan dengan bahasa-bahasa khas tongkrongan di angkringan. Tak sulit untuk memahami artinya sehingga syair tersebut bisa langsung mengena. Mari simak lirik sekaligus terjemahan berikut:

Mbiyen mbok perjuangke (Dulu kau perjuangkan)

Saiki mbok sia-siake (Kini kau siakan)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun