Artinya : "Palingkan Pandanganmu!"Â
Diriwayatkan oleh : Imam Ahmad, Muslim dan Ulama-ulama Hadist (Asbabu Sunan) lainnya kecuali Ibbnu Majah, dari Jarir.
Asbabul wurud : Diriwayatkan oleh Abu Daud bahwa Abu Hurairah telah bertanya kepada Rasulullah tentang pandangan (kepada Wanita) yang tiba-tiba. Kata Rasulullah: "Segera palingkan mukamu!".
Keterangan : hadist ini memberi peringatan agar kita memelihara pandangan mata dari yang bukan haknya. Terutama memandang Wanita yang bukan mahram sebab pandangan mengikuti sahwat, hakikatnya mendekati perbuatan zina. -pent.
Â
Artinya : Sesungguhnya gila yang menetap (terus menerus) itu adalah dalam mendurhakai Allah ta'ala.
Diriwayatkan oleh Ibnu A'sakir dari Tarikhnya dari Abu Hurairah.
Sababul wurud: tercantum dalam Al Jami'ul Kabir dari Abu Hurairah, katanya : "Rasulullah berjumpa dengan sekelompok orang. Beliau bertanya : "Kelompok apa ini?" mereka menjawab: "kelompok orang-orang gila." Maka Rasulullah SAW bersabda: "Bukan kelompok orang-orang gila, melainkan mereka yang terkena musibah (penyakit -pen). Sesungguhnya gila itu adalah yang tetap (terus menerus)Â
mendurhakai Allah.
Â