Motivasi belajar peserta didk meningkat dengan adanya peningkatan hasil belajar atau nilai tugas peserta didik diatas KKM.
Model pembelajaran yang dipilih sesuai dengan kebutuhan peserta didik sehingga aktifnya peserta didik dalam proses pembelajaran seperti mengajukan pertanyaan , menjawab pertanyaan dan mengerti terhadap materi yang diajarkan.
Penggunaan TPACK Â dirasa juga meningkatkan motivasi belajar peserta didik karena selain mendengarkan model dialog, mereka juga menyimak tayangan yang menarik.
Respon dengan strategi yang dilakukan adalah sangat senang dan mendukung kegiatan tersebut. Dilihat  dari refleksi akhir pembelajaran peserta didik memberikan pernyataan sangat menyenangkan dan menyukai proses  pembelajaran  dengan menggunakan model dan media pembelajaran yang dilakukan.
Faktor keberhasilannya adalah adanya kemampuan guru terhadap model dan media pembelajaran yang memperhatikan langkah langkah pada RPP yang telah dibuat.
Dampak dari aksi dan langkah langkah yang dilakukan adalah :
- Meningkatnya motivasi dan keaktifan belajar siswa
- Siswa lebih mudah memahami materi yang diajarkan
- Meningkatkan rasa percaya diri siswa dalam mengerjakan tugas.
- Membangkitkan semanagat kerjasama dalam kelompok dan minat belajar siswa terhadap bidang studi bahasa inggris
- Meningkatnya hasil belajar siswa
Serta menggunakan model dan media ini ditentukan oleh guru dengan ditunjukkan bagaimana guru melakukan persiapan, pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran. Peserta didik juga menentukan keberhasilan pembelajaran dengan ditunjukkan bagaimana keterlibatan saat  proses pembelajaran dan hasil dari proses pembelajaran tersebut.Pembelajaran yang bisa diambil dari kegiatan ini adalah guru lebih kreatif dan inovatif dalam memilih model/media pembelajaran dengan tujuan dalam proses pembelajaraan peserta didik menjadi termotivasi untuk belajar. Dan peserta didik aktif dalam proses pembelajaran juga, peserta didik memahami materi yang diajarkan guru.Dari keseluruhan proses pembelajaran, dapat disimpulkan bahwa, integrasi model, penggunaan media (Video, Powerpoint, dan Game), penggunaan LKPD, serta  bimbingan dari guru dapat membantu peserta didik meningkatkan motivasi belajar Bahasa Inggris, khususnya pada keterampilan speaking (berbicara).
Berdasarkan dampak dari aksi diatas kita  menyimpulkan bahwa aksi yang sudah      dilakukan tersebut sangat efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa. respon yang didapatkan dari strategi yang digunakan adalah adanya pengakuan bahwa strategi yang digunakan sangat efektif untuk meningkatkan pembelajaran karena kita melihat siswa sangat antusias, rileks dan mampu membangkitkan rasa percaya diri siswa selama proses pembelajaran.
Pembelajaran yang bisa diambil dari kegiatan ini adalah jadilah guru hebat, Karena guru hebat adalah “Guru  yang mampu merancang model pembelajaran  , Membuat metode pembelajaran yang menantang, sehingga dapat menumbuhkan rasa cinta untuk belajar dan semangat untuk pergi kesekolah “
KESIMPULAN
Kesimpulan dari best practice Problem Based Learning (PBL) adalah sebagai berikut: