Mohon tunggu...
Agustina Purwantini
Agustina Purwantini Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Aktif pula di blog pribadi www.tinbejogja.com

Pada dasarnya full time blogger, sedang belajar jadi content creator, kadang jadi editor naskah, suka buku, serta hobi blusukan ke tempat heritage dan unik.

Selanjutnya

Tutup

Financial Artikel Utama

Ada 3 Hal yang Mesti Dilakukan agar Koperasi Tetap Eksis

24 Juli 2023   22:07 Diperbarui: 25 Juli 2023   05:12 436
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PERTAMA, memberantas stigma bahwa koperasi sama jahat dengan rentenir.

Caranya dengan melakukan sosialisasi secara masif dan menertibkan rentenir/lembaga rentenir yang berkedok koperasi.

Sosialisasi masif yang saya maksudkan adalah sosialisasi tentang definisi koperasi yang sesungguhnya. Tentu beserta penjelasan gamblang terkait cara kerja koperasi. Kemudian diberi penjelasan tentang layanan apa saja yang dapat diberikan koperasi.

Masyarakat juga perlu betul-betul dipahamkan mengenai hak dan kewajibannya, jika menjadi anggota koperasi. Misalnya kewajiban untuk menyetor simpanan pokok, simpanan wajib, dan simpanan sukarela.

Demikian pula, masyarakat mesti paham adanya hak menerima SHU dan aneka hak lain sebagai anggota koperasi.

KEDUA, go digital.

Koperasi hendaknya mau mereformasi diri sehingga kekinian. Poin kekinian ini penting. Terutama untuk para anggota dari kalangan milenial dan gen Z.

Koperasi era sekarang idealnya punya website. Minimal punya akun medsos. Tujuannya memudahkan berinteraksi dengan khalayak. Plus mengedukasi mereka tentang koperasi.

Mengingat tujuannya, tentu tak boleh berhenti pada titik "sekadar punya". Lebih dari itu, koperasi yang bersangkutan hendaknya aktif menayangkan konten-konten positif. Terutama yang berisi informasi-informasi terkini dari koperasi yang bersangkutan.

KETIGA, mau jemput bola.

Perlu diketahui bahwa ada orang-orang yang sesungguhnya mau dan butuh menjadi anggota koperasi, tetapi tidak tahu caranya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun