Terakhir bagi kita pelanggan PLN dalah bagaimana untuk mengantisipasi hal yang sama terjadi. Pertama dan yang utama kita harus bijak menggunakan tenaga listrik.
 Lakukan penghematan dari semua sektor kehidupan kita. Mulailah dari hal yang kecil semisal matikan lampu ataupun alat elektronik jika tidak digunakan, cabut kabel alat elektronik jika tidak digunakan.Â
Menyiapkan perlengkapan seperti lampu emergency, sumber pelita seperti lilin dan sebagainya juga perlu menjadi daftar wajib bagi kita untuk disiapkan.Â
Lalu selanjutnya adalah tidak merusak aset dan fasilitas ketenagalistrikan nasional, karena masih banyak kita temukan tangan-tangan jahil yang dengan sengaja maupun tidak sengaja berkontribusi bagi kerusakan fasilitas ketenagalistrikan. Terakhir adalah masukan yang membagun bagi PLN perlu kita berikan.Â
Menyampakan kritik adalah hal biasa, namun akan lebih baik jika kita juga mengajukan solusi alternatif bagi PLN sehingga budaya kritik membangun dapat kita ciptakan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Dengan adanya peristiwa ini kita semua berharap pemadaman masif ini adalah untuk terakhir kalinya, dan kita juga berharap PLN benar-benar menjadi Perusahan Listrik Negara bukan Perusahaan Lilin Negara.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H