Kedua: Goreng sebagian hingga berubah warna. Saya menggoreng 5 buah. Angkat, tiriskan. Setelah dingin potong sesuai selera. Cara sebaliknya juga bisa, dipotong baru digoreng. Lalu sisihkan.
Ketiga: Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang putih hingga setengah layu, susulkan bawang merah. Tumis hingga aroma bawang menguar. Tambahkan bawang bombay, aduk rata.
Keempat: Selanjutnya masukkan petai, aduk hingga setengah layu. Tuang irisan cabai aduk rata. Kemudian tambahkan sosis, aduk-aduk.
Kelima:Tambahkan saus seasoning, saus bulgogi dan kaldu jamur. Tumis hingga rata. Tuang air, aduk kembali masak dengan api sedang hingga matang. Tes rasanya.
Terakhir, setelah tumisan matang, matikan kompor. Angkat dan sajikan tumis sosis ikan tuna di piring saji.
Saatnya menyanntap. Ambil nasi hangat secukupnya, tambahkan tumis sosis dan...santap...hmmm...enak...hmmm mantap. Rasa khas ikan tuna sangat terasa.
Ditambah gurihnya saus Bulgogi benar-benar terasa nikmat. Asli nikmat. Apalagi ditambah sedapnya cabai hijau keriting dan ceplusan petai.