Jadi harga siomay adalah Rp 1.500 dan bakso ayam Rp 3.000.
Lalu apa hubungan Aljabar dengan teka-teki di atas? Mengapa setiap bilangan, berapa pun digitnya, jika dikurangi digit-digitnya akan menghasilkan bilangan kelipatan 9?
Penjelasannya adalah sebagai berikut:
Tentukan sembarang bilangan yang terdiri dari 4 digit, misal pqrs. Karena p adalah ribuan, q ratusan, r puluhan dan s satuan. Maka bilangan pqrs bisa kita tulis:
 pqrs = 1000.p + 100.q + 10 r + s
Jika demikian, pqrs dikurangi digit-digitnya adalah:
pqrs -p-q-r-s = ( 1000.p + 100.q + 10 r + s)-p-q-r-s
        = 1000p - p+ 100q - q+10r -r + s -s
        = 999p + 99q + 9r
        = 9. ( 111p + 11q + r) (bilangan kelipatan sembilan)
Dari sini terbukti bahwa setiap bilangan dikurangi digit-digitnya pasti menghasilkan bilangan kelipatan 9.