Kemampuan Cassandra Nova yang membaca pikiran sambil memasukan tangannya ke kepala lawannya juga sedikit menggangu untuk dilihat, walau kalau dibandingkan badan terpotong termasuk salah satu yang sedikit lebih friendly.
Cameo dari Superhero-Superhero Marvel di Fox
Kekuatan dari film ini terletak dari cameo yang dihadirkan, atau bisa dibilang kemampuan Ryan Reynolds melobi orang-orang untuk kembali sebagai cameo di filmnya.
Ada X-23/Laura, diperankan oleh Dafne Keen yang sudah diungkap dari trailer. Keen kembali memerankan Laura setelah sebelumnya memerankan Laura di film Logan (2017) bersama Hugh Jackman.
Ada Jennifer Garner yang kembali sebagai Elektra, partner dari Daredevil. Sebelumnya Garner memerankan Elektra pada film Daredevil (2003) dan Elektra (2005)
Ada Chris Evans yang sebelumnya memerankan Steve Rodgers atau Captain America di semesta MCU. Namun kali ini Evans tidak kembali sebagai Steve Rodgers melainkan sebagai Johnny Storm atau Human Torch dari Fantastic Four (2005) dan Fantastic Four Rise of Silver Surfer (2007).
Ada Wesley Snipe yang kembali memerankan Blade the Daywalker. Snipes menjadi satu-satunya character non-Fox dan MCU yang comeback pada film ini, (Triologi film Blade diproduksi oleh New Line Cinema).
Pamungkasnya ada Channing Tatum yang memerankan Remy LeBeau atau Gambit. Ini memang kali pertama Tatum memerankan Gambit, namun sebelumnya Tatum sudah terikat pada project film Gambit yang akan diproduksi oleh Fox pada 2016 yang lalu.
Sayang project tersebut terus menerus menemui hambatan sehingga akhirnya memasuki tahapan development hell hingga akhirnya Fox diakuisisi oleh Disney. Tatum akhirnya mendapatkan kesempatan memerankan Gambit pada film ini setelah berbicara dengan Ryan Reynolds.