Mohon tunggu...
Yosef MLHello
Yosef MLHello Mohon Tunggu... Pemuka Agama - Bapak Keluarga yang setia. Tinggal di Atambua, perbatasan RI-RDTL

Menulis adalah upaya untuk meninggalkan jejak. Tanpa menulis kita kehilangan jejak

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Sejarah Eksistensi dan Keuntungan Adanya PKK di Desa

14 Oktober 2023   08:02 Diperbarui: 16 Oktober 2023   01:28 454
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ilustrasi Tim Penggerak PKK Kab. Belu (sumber: The East)
Ilustrasi Tim Penggerak PKK Kab. Belu (sumber: The East)

Keuntungan dan eksistensi PKK di Desa

PKK sebagai suatu gerakan pembangunan yang tumbuh dari bawah, dikelola oleh, dari, dan untuk masyarakat menuju terwujudnya keluarga yang sejahtera di desa memiliki banyak sekali kegiatan.

PKK juga merupakan suatu lembaga sosial kemasyarakatan di desa yang independen, non profit, dan tidak berafiliasi kepada suatu partai politik tertentu, sangat membantu pemberdayaan masyarakat dan keluarga-keluarga.

Memperhatikan eksistensi dari PKK di desa, maka beberapa keuntungan PKK di desa dapat dikemukakan sebagai berikut:

Pertama, Membantu Pemerintah Menuntaskan Masalah Kesehatan dan Stunting di Desa

PKK sebagai mitra pemerintah Desa mempunyai peran penting dalam membantu menuntaskan masalah kesehatan dan gizi di desa, secara khusus permasalahan Stunting.

Istri Kepala Desa adalah Ketua Tim Penggerak PKK di Desa. Anggota-anggota PKK desa terdiri dari ibu-ibu kader yaitu para relawan yang merupakan ibu-ibu di desa. Para kader ini tidak digaji, mereka bekerja dengan sukarela dan sukahati.

Setiap permasalahan di masyarakat yang berhubungan dengan peranan keluarga dan perempuan atau ibu-ibu, merekalah yang pertama-tama terlibat untuk mendiskusikan dan mencari jalan keluar bersama. Salah satu permasalahan terbesar saat ini adalah masalah stunting. Selain mendiskusikan, PKK langsung bertindak melakukan berbagai kegiatan sosialisasi, pelatihan untuk menuntaskan masalah stunting tersebut.

Kedua, Memberdayakan para Perempuan atau Ibu-Ibu di Desa

Boleh dikatakan, PKK merupakan organisasi ibu-ibu di desa yang sangat berperan penting. PKK bertugas meningkatkan harkat dan martabat kaum perempuan di desa. 

PKK di desa sering diidentikkan atau diasosiasikan dengan perkumpulan ibu-ibu yang memiliki berbagai kegiatan positif. Berbagai kegiatan ibu-ibu yang positif seperti pelatihan UKM (Usaha Kecil Menengah), memimpin arisan ibu-ibu.

PKK juga sering mengadakan seminar-seminar kecil mengenai kesehatan reproduksi bagi ibu-ibu, latihan KB, diskusi tentang KDRT, juga tentang kesehatan ibu dan anak.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun