Dari potongan bagian kondisi tersebut, tidak begitu jelas mengapa temuan tersebut diangkat lalu apakah temuan ini tergolong material atau tidak material.
Solusi 1
Berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap dokumen perjalanan dinas yang dilakukan sepanjang Bulan Juni 2024 dengan anggaran Tahun 2024 sebesar Rp1.000.000.000 serta telah direalisasikan sampai dengan Bulan Juni 2024 sebesar Rp475.000.000.
Dari poin diatas, sebagai pembaca laporan hasil audit dapat menyimpulkan bahwa ada permasalahan yang signifikan terkait dengan realisasi perjalanan dinas dimana sebanyak 52,5% belum terealisasi atau dengan bahasa lainnya kondisi ini adalah kondisi yang dianggap material untuk dijadikan temuan. Kondisi ini dapat dibahas dan diangkat dalam 2 temuan, yakni terkait dengan mengapa sebanyak 52,5% nya belum terealisasi (dengan membahas permasalahan pencapaian tersebut dari sisi perencanaannya) serta temuan terkait dengan apakah dalam realisasi 47,5% memang tidak ditemukan perjalanan dinas fiktit maupun hal-hal lainnya.
Permasalahan 2
diketahui perjalanan dinas yang belum dilaporkan penggunaannya sejumlah Rp345.000.000Â .
Dari potongan bagian kondisi tersebut, tidak begitu jelas mengapa temuan tersebut diangkat. Kondisi hanya dijelaskan dengan sebuah kalimat tanpa dilengkapi dengan data yang disajikan dalam tabel.Â
Solusi 2
Dari jumlah yang terealisasi, diketahui perjalanan dinas yang belum lengkap laporan penggunaan perjalanan dinas sejumlah Rp345.000.000 (data disajikan dalam tabel dibawah ini).
Dengan memberikan keterangan yang ditebalkan seperti diatas serta dilengkapi dengan memberikan data dalam bentuk tabel, setidaknya akan lebih membantu pembaca laporan dalam memahami temuan yang sedang disajikan.
Permasalahan 3