Dalam pembangunan mewujudkan SDM unggul, maka profesi guru sangat strategis", kata Unifah dalam pembukaan Konkernas pertama masa bakti XXII di Jakarta, Jumat sore, 21 Februari 2020.
Sebelum membuka secara resmi Konkernas PGRI ini, Wapres RI KH. Ma'ruf Amin dalam sambutannya meminta pengurus PGRI di semua tingkatan memiliki program kerja untuk meningkatkan kompetensi guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia dan mewujudkan SDM unggul.
"Saya ingin tegaskan peran PGRI dalam meningkatkan profesionalisme guru. Semoga dalam Konkernas kali ini dapat menghasilkan program-program yang lebih baik untuk menciptakan SDM Unggul", ujar KH. Ma'ruf Amin. PGRI harus mampu meningkatkan kualitas guru dan bukan hanya masalah kesehteraan kata pak Jusuf Kalla sebagai ketua Dewan Pembina PGRI.
Acara dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada Kab/Kota yang tertib iuran dan tertib administrasi oleh Ibu Fathiati dan Bapak Basyarudin. Bapak Basyarudin selaku bendahara PB PGRI memberikan pengantar bahwa darahnya organisasi adalah iuran.Â
Pada konkernas beberapa waktu lalu yang melunasi hanya 7 provinsi, sekarang pada tahun 2020 hanya 2 provinsi yaitu Jawa Tengah dan Kepulauan Riau, dan yang hampir lunas Gorontalo, dari 500an Kab/kota yang lunas hanya 119 kab/kota (23,37%).
Ada penghargaan terhadap 3 kabupaten yang berlangganan Suara Guru yaitu Kabupaten lebak dan Pandeglang serta Tasikmalaya. Pengurus Besar memberikan penghargaan dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada kabupaten dan kota yang tertib dalam membayar iuran PGRI.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H