Mohon tunggu...
Widi Kurniawan
Widi Kurniawan Mohon Tunggu... Human Resources - Pegawai

Pengguna angkutan umum yang baik dan benar | Best in Citizen Journalism Kompasiana Award 2022

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Bisa Apa Spanyol Tanpa Pemain Real Madrid?

5 Juni 2021   22:00 Diperbarui: 5 Juni 2021   22:04 205
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Thiago Alcantara, jadi tumpuan harapan Spanyol di Euro 2020 (sumber foto: newsbit.us/AP)

Namun, walau mencatatkan clean sheet, penampilannya masih bikin sport jantung suporter Spanyol. Ada setidaknya dua momen saat Simon hampir blunder. Di babak pertama ketika sapuannya malah berbalik mengarah gawang karena membentur Ronaldo, dan di babak kedua ketiko kontrol bolanya di depan gawang hampir diserobot pemain lawan.

Jika Simon memang pilihan pertama Enrique, maka dalam sisa waktu ini ia harus menyiapkan mental menjadi jauh lebih baik. Turnamen antarnegara jelas beda dengan La Liga. Atmosfernya lain, dan bisa bikin kiper muda sepertinya demam panggung.

Sementara jika David de Gea yang jadi kiper utama, jelas ia harus mengembalikan performanya yang naik turun gara-gara di Manchester United jatah mainnya sering ditikung Dean Henderson. Problem kiper ini jelas harus menjadi perhatian Enrique.

Menjajaki peluang Spanyol di Euro 2020

Masih ada satu lagi jadwal pemanasan jelang Euro 2020, yakni melawan Lithuania. Laga tersebut penting artinya sebagai modal memasuki turnamen. Penting dalam arti sebagai mood booster pemain yang diragukan kapasitasnya. Penting pula untuk meraih dukungan mutlak dari suporter.

Di grup E, Spanyol jelas diunggulkan bakal melewati Polandia, Swedia dan Slovakia. Mungkin hanya Polandia yang dianggap sebagai ancaman utama dengan keberadaan mesin gol Robert Lewansdowski. Sementara Swedia tanpa Ibrahimovic, dan Slovakia, hanya berpotensi sebagai kuda hitam saja.

Lalu apakah Spanyol bakal melenggang mulus hingga final? Jawabannya tergantung hasil penyisihan grup.

Jika mereka melaju mulus tanpa terkalahkan di fase grup dengan penampilan ciamik, bukan tidak mungkin peluang hingga ke final bakal bisa diraih.

Soal mental pemain adalah hal utama yang mesti digenjot Spanyol karena mereka minim pengalaman di sektor belakang dan depan. Lini tengah Spanyol yang dihuni pemain senior macam Sergio Busquets dan Thiago Alcantara, diharapkan mampu menularkan mentalitas pemenang kepada pemain-pemain muda.

Juga faktor nonteknis dari luar yang harus dihadapi. Sejauh ini Enrique sudah bertindak tepat dengan pasang badan saat anak asuhnya kena badai kritik. Pastinya ia tidak ingin kehilangan kursi pelatih terlalu dini usai Euro 2020. Ia pun punya tantangan untuk membuktikan diri segala keputusannya terkait pemilihan pemain adalah tepat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun