Pada suatu sore, ketika kami sekeluarga sedang duduk santai diteras depan rumah, sambil menunggu bedug maghrib setelah seharian berpuasa. Hari itu adalah hari ke 15 kami menjalankan ibadah puasa, tiba-tiba handphoneku berdering...
Kriiing...kriiing...kringgg...aku terlompat seketika, mendengar handphoneku yg sedang mengisi daya berbunyi. Aku segera menghampiri meja yang ada di pojok ruang keluargaku. Setelah kulihat ternyata tertulis kata ' my lovely mommy' aku segera mengangkat telpon itu...
"Assalamualaikum, ibu" .sapaku dengan bahagia
"Waalaikum Salam nak" sahut ibu diujung sana
"Apakabar ibu".tanyaku lagi
" Alhamdullilah nak, ibu masih diberikan kesehatan dan masih bisa menjalankan ibadah puasa " jelas ibu dengan suara yang sangat berat..
Aku tertegun mendengar suara yang sangat berat diujung sana . Aku tahu suara itu merupakan suara rindu dari seorang ibu yang mengharapkan kepulangan anak dan cucunya pada lebaran ini , sehingga kami semua bisa berkumpul disaat hari raya dirumah ibu.Â
" Kamu apa kabar ,nak " tanya ibuÂ
"Alhamdullilah, bu. Kami disini sehat semua Bu." Jawabku singkat
" Anak-anak mu bagaimana, mereka puasa semua ya" tanya ibu lagi
" Alhamdullilah, Bu . Semua puasa kecuali Reyhan , puasanya masih setengah hari. Belum kuat sampai bedug." Sahutku dengan cepat..