Selain itu, asuransi jiwa juga dapat dijadikan dana talangan sementara. Sambil mengurus surat-surat warisan dan surat-surat lainnya yang diperlukan, menunggu prosesnya, dll, dana asuransi yang keluar lebih cepat dapat dipakai untuk pembayar gaji karyawan, dana talangan rumah tangga, dana talangan pembayar utang, biaya pemakaman, biaya balik nama rumah dari orang yang meninggal kepada ahli warisnya, dll.
Maka itu, buat kamu yang suka ngutang, terpaksa mengutang, pengusaha yang biasanya ada aja utangnya, dll, ada baiknya siapkan asuransi jiwa sejumlah kira-kira utang yang harus dibayar. Agar tidak meninggalkan warisan utang tanpa meninggalkan dana untuk membayarnya. (VRGultom)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H