"Engga tahu kak, biasanya dia kesini pas hari kerja aja dan pasti dia minta duduk diujung sana."
"Oke, makasih yah."
Dengan perasaan yang masih penasaran aku melangkahkan kaki menuju keluar coffeeshop tersebut. Dari luar coffeeshop aku masih melihat perempuan tersebut tengah sibuk menekan keyboard laptopnya sambil tersenyum.
"Manis," batinku dalam hati.
***
"Tolong berikan frapucino ini ke perempuan disana yah," kataku.
Si pelayan menatapku keheranan.
"Kenapa?" tanyaku.
"Engga pernah ada yang berhasil kak," katanya sambil tersenyum.
"Jadi bukan aku yang pertama kali memberi minuman?"
"Bukan kak," kata si pelayan.