Mohon tunggu...
Apa Kabar Pidie
Apa Kabar Pidie Mohon Tunggu... Penjahit - Penulis

Reading

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Lanjutan 2: Narasi Pj Bupati Pidie Saat Rakor Ketahanan Pangan Musim Turun Sawah

29 September 2023   21:05 Diperbarui: 29 September 2023   21:10 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dok. Dinas Pertanian dan Pangan Gekar Rakor Ketahanan Pangan bersama Camat, Keujruen Blang dan Tuha Peut Gampong

Penyebab terjadinya data negatif tadi disebabkan oleh faktor kekerasan rumah tangga.

Wahyudi menjelaskan bahwa "disaat bapak memukuli ibunya, anak laki-laki tidak akan berani melawan bapaknya, dia akan lari keluar rumah, disaat lari dari rumah ada tiga kemungkinan yang akan terjadi padanya" jelasnya

Anak laki-laki yang kuat dia akan melakukan tindakan kriminal berupa berantem atau berkelahi diluar, hal ini dikarenakan prustasi, sedangkan anak laki-laki yang pengecut dia akan lari ke narkoba penyebabnya karena prustasi juga. Sedangkan anak laki-laki yang lemah dia akan Homoseksual, semua ini sudah dijelaskan dan tertulis dalam buku.

Penyebab terjadinya homoseksual adalah mencari perlindungan, karena bapaknya kasar, maka anak ini membutuhkan figur laki-laki yang lembut yang jadi tempat dia bermanja, sehingga terjadilah perilaku penyimpangan seksual.

Wahyudi menjelaskan bahwa kasus negatif ini sudah terjawab di akibatkan faktor kekerasan rumah tangga.

Sedangkan persoalan Stunting bukan hanya di pengaruhi oleh sanitasi, akan tetapi, hampir 80% dipengaruhi oleh faktor Psikologi.

Seorang anak gadis kecil melihat ibunya dipukuli bapaknya, dia tidak akan melawan, dia tidak akan lari keluar rumah, dia akan menangis dipojokan rumah, sehingga menimbulkan Traumatik Psikologis. Saat menginjak usia remaja gadis ini akan memiliki kandungan lemah, di saat jadi calon ibu gadis ini punya kandungan lemah, begitu jadi ibu gadis ini melahirkan bayi yang lemah.

"Semua persoalan tersebut disebabkan oleh kekerasan rumah tangga" jelasnya.

Salah satu cara mengantisipasi kekerasan rumah tangga adalah dengan memberikan kesibukan bagi bapaknya, misalnya sibuk dengan urusan pertanian dan peternakan. Sehingga pekerjaan ini akan menjadi tanggung jawab dia untuk menafkahi keluarga.

"Ini menjadi tanggung jawab bersama, dimulai dari Bapak Camat untuk melindungi generasi muda, kita mulai dari Olahraga, disamping melindungi anaknya, kita juga melindungi bapak ibunya dengan memberikan kesibukan, hal ini bertujuan, terciptanya daya beli sehingga pengeluaran dalam keluarga tidak boros dan keluarga tersebut mampu mengatur pengeluaran secara tertib" tutupnya. Red

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun