Mohon tunggu...
trixie widodo
trixie widodo Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - pelajar

Saya anak Widodo.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pesona Tifa: Alat Musik Papua yang Penuh Makna dan Warisan Budaya

3 Oktober 2024   07:58 Diperbarui: 3 Oktober 2024   08:01 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tarian ini juga memiliki ciri ciri yaitu penari pria dan wanita bergoyang dan bernyanyi diiringi musik tradisional seperti ukulele, tifa, dan stem bass.

Tifa Papua adalah alat musik tradisional yang berasal dari Papua dan Maluku. Alat musik ini berbentuk tabung memanjang, terbuat dari kayu, dengan salah satu ujungnya dilapisi kulit hewan, seperti kulit kambing atau kulit biawak, dan menggunakan darah manusia yang awalnya melukai bagian tubuh lalu dicampur dengan kulit siput dan kapur. Tifa berfungsi sebagai membran untuk menghasilkan bunyi.

UPACARA

Salah satu upacara yang terkenal di Papua yaitu Upacara Kematian Suku Asmat, yang dikenal cukup mengerikan dimana Suku Asmat percaya bahwa kematian bukanlah suatu hal yang alamiah. Melainkan sebagai penanda adanya roh jahat yang mengganggu.

  • Mbis, merupakan upcara pemahatan patung leluhur atau kerabat yang telah meninggal. Untuk mengenang kerabat yang telah meninggal.
  •  Membiarkan jenazah membusuk, jenazah diletakan diatas anyaman bambu, diluar kampung dan dibiarkan hingga membusuk. Setelah menjadi tulang-belulang, dikumpulkan dan disimpan di atas pohon dan bagian tengkorak kepala digunakan sebagai bantal kepala.
  • Membawa jenazah ke laut, jenazah diletakkan di perahu lesung panjang dan dilepaskan ke sungai. Perahu tersebut akan terbawa arus ke laut dan menjadi peristirahatan terakhir roh-roh.
  • Mengubur jenazah sembarangan, masyarakat Suku Asmat juga mengubur jenazah di hutan, di pinggir sungai, atau di semak-semak. Jenazah laki-laki biasanya dikubur tanpa pakaian, sedangkan jenazah perempuan dikubur dengan pakaian.

ADAT ISTIADAT

Papua memiliki keragaman adat istiadat yang mencerminkan kehidupan sosial, spiritualitas, dan hubungan erat dengan alam. Beberapa adat istiadat yang penting antara lain :

  • Sistem Kepemimpinan: Papua menganut sistem "Big Man" atau kepala suku, di mana pemimpin dihormati karena kebijaksanaan, kekuatan, atau kekayaannya, bukan karena posisi formal.
  • Upacara Bakar Batu: Tradisi memasak bersama menggunakan batu panas, melambangkan kebersamaan dan digunakan untuk berbagai acara penting seperti kelahiran, kematian, atau penyelesaian konflik.
  • Tarian dan Musik Tradisional: Seperti Tari Perang dan alat musik Tifa yang sering digunakan dalam upacara adat, merayakan keberanian, kebersamaan, dan menyambut tamu.
  • Ritual Inisiasi: Beberapa suku, seperti Suku Dani, menjalankan ritual inisiasi bagi pemuda sebagai tanda kedewasaan dan kemandirian.

Adat-istiadat Papua berfungsi sebagai penghubung antara manusia, alam, dan leluhur, serta memperkuat ikatan sosial dalam komunitas.

SISTEM ORGANISASI ADAT

Sistem organisasi adat di Papua meliputi :

 1. Kepala Suku : Pemimpin yang mengambil keputusan untuk komunitas.

 2. Dewan Adat : Penasihat yang membantu kepala suku.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun