Mohon tunggu...
Trisna Nurningtyas
Trisna Nurningtyas Mohon Tunggu... Guru - Guru Kelas SD

saya bercita-cita menjadi guru yang baik dan profesional

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Best Practice

28 September 2022   14:03 Diperbarui: 28 September 2022   14:03 248
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Tanggung jawab saya dalam aksi ini adalah melaksanakan proses pembelajaran dengan baik sehingga tujuan pembelajaran tercapai.

Aksi PPL 2:

Hal yang melatar belakangi aksi PPL 2 adalah hasil belajar siswa kelas 1 yang masih rendah, hal ini terlihat dari nilai yang diperoleh siswa masih banyak yang belum mencapai ketuntasan baik nilai afektif, kognitif maupun psikomotor. Siswa masih belum termotivasi untuk belajar sehingga siswa tidak memiliki semangat untuk belajar di kelas ataupun dirumah. Hasil belajar yang rendah juga disebabkan miskonsepsi konsep materi dalam pembelajaran. Selain itu tidak tepatnya asessmen juga menurunkan hasil belajar siswa, assesmen terlalu sulit sehingga siswa tidak bisa mengerjakan dengan baik.

Pembelajaran dengan  model PBL berbantuan alat peraga Kantong Ajaib Doraemon ini penting untuk meningkatkan hasil belajar siswa sekaligus meningkatkan motivasi. Pada pembelajaran PBL siswa lebih fokus karena disajikan masalah yang harus dipecahkan dan dikaitkan dengan permasalahan sehari-hari siswa sehingga pembelajaran lebih mudah dipahami selain itu siswa juga dapat lebih aktif  mengemukakan hasil analisis dan pendapat sehingga siswa dapat selalu mengingat apa yang mereka pernah ungkapkan.

Penggunaan alat peraga Kantong Ajaib Doraemon selain meningkatkan motivasi belajar siswa juga menanamkan konsep pembelajaran yaitu pengurangan dengan benar. Selain itu alat peraga ini memberikan kesempatan kepada siswa untuk memanipulasi benda konkret hal ini sejalan dengan teori perkembangan anak yang masih berada pada level operasional konkret.

Sehingga praktik ini penting untuk dibagikan sebagai salah satu bahan kajian Guru Indonesia untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa.

Peran guru dalam pembelajaran:

  • Motivator, guru memberikan semangat kepada siswa untuk belajar seperti melakukan icebreaking, menyampaikan manfaat pembelajaran yang dikaitkan dengan masalah nyata dalam kehidupan sehari-hari.
  • Mediator, guru memiliki pengetahuan yang cukup mengenai media pembelajaran. Dalam hal ini terlihat dari digunakannya media atau alat peraga kantong ajaib doraemon untuk menanamkan konsep pengurangan pada siswa
  • Kulminator, guru mrngarahkan proses belajar secara bertahap dari awal hingga akhir. Guru melakukan proses pembelajaran diawali dari kegiatan pendahuluan, inti yang berisi sintak sintak PBL hingga kegiatan penutup.
  • Evaluator, guru mengevaluasi hasil belajar. Guru melakukan kegiatan refleksi dan membagikan lembar evaluasi untuk dikerjakan siswa.

Tanggung jawab saya dalam PPL 2 adalah sebagai pengajar, pendidik dan pemimpin dalam proses pembelajaran.

Tantangan : 

Apa saja yang menjadi tantangan untuk mencapai tujuan tersebut? Siapa saja yang terlibat,

Aksi PPL 1:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun