Menurut sebuah penelitian di jurnal, melakukan aktifitas fisik adalah salah satunya membersihkan rumah selama 20 menit dapat mengurangi kecemasan dan stres, maka cobalah untuk membersihkan rumah dan lingkungan sekitar secara rutin. Tujuannya tidak hanya mengurangi tingkat stres tetapi juga untuk membuat tubuh tetap aktif sehingga syaraf dan otot akan bekerja dengan baik dan peredaran darah akan semakin lancar. Â
b. Menghalau timbulnya penyebaran penyakit
Rumah yang jarang dibersihkan akan mejadi sarang kuman, debu, tungau dan jamur, dengan membersihkan kamar mandi, kamar tidur, tempat cuci piring lantai dan seluruh dinding rumah dapat melindungi kita dari kuman- kuman yang berbahaya. Area yang seringkali menjadi sarang penyakit yang wajib kita perhatikan adalah dapur, oleh karena itu selalu bersihkan perlengkapan alat masak dapur kita setelah pemakaian dan simpan di tempat yang bersih dan bebas dari kecoa dan tikus.
c. Mencegah berkumpulnya tikus dan serangga
Tikus dan serangga merupakan hewan yang suka berada dalam lingkungan yang kotor dan tidak rapi. Hewan tersebut dapat berkembang biak dan lebih mudah bersembunyi di rumah yang berantakan.
d. Mengurangi risiko alergi dan kambuhnya asma Salah satu manfaat rumah yang bersih dan sehat yaitu dapat mengurangi terjadinya alergi dan asma. Di dalam rumah yang berantakan banyak ditemukan tungau,
debu yang dapat menimbulkan alergi dan kambuhnya asma. Tungau dapat dijumpai di kasur, bantal, guling, sofa, karpet dan gorden. Bersihkan dan jemur peralatan tidur, karpet di rumah kita secara rutin
Â
minimal 3 minggu sekali atau saat sudah terlihat kotor, sebaiknya ganti bantal kita dengan bahan yang mudah di cuci sehingga tidak ada jamur, debu, ataupun tungau yang menempel.
e. Â Memperbaiki Mood
Coba kita bayangkan jika kita dalam keadaan sedang terburu- buru dan kesulitan menemukan barang yang kita cari karena kondisi rumah yang berantakan. Secara psikologis hal tersebut dapat membuat kita bertambah stres, selain itu anda akan merasa lebih lelah karena harus menggunakan energi yang banyak untuk mencari barang yang kita butuhkan, akhirnya mood kita akan rusak sehariaan saat memulai aktifitas. Sangat berbeda jika rumah kita rapi dan bersih, kita akan lebih mudah menemukan barang yang kita cari dan rumah yang rapi akan terlihat indah untuk kita pandang sehingga kita akan sangat betah tinggal di dalamnya.