Mohon tunggu...
Totok Siswantara
Totok Siswantara Mohon Tunggu... Freelancer - Menulis, memuliakan tanaman dan berbagi kasih dengan hewan. Pernah bekerja di industri penerbangan.

Pembaca semangat zaman dan ikhlas memeluk takdir

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Artikel Utama

Spora Antraks dan Kewaspadaan Bioterorisme

8 Juli 2023   08:52 Diperbarui: 11 Juli 2023   03:01 633
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi: Mewaspadai bahaya antraks di peternakan. (Foto: KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO)

Ternak yang terserang atau diduga terserang Antraks harus diisolasi atau dipisahkan dari ternak lain. Isolasi hendaknya dilakukan di tempat atau kandang dimana ternak tersebut ditemukan sakit. 

Ternak tersebut tidak boleh dipindahkan ke tempat lain. Sangat dilarang untuk menyembelih maupun menjual ternak sakit. 

Ternak yang mati karena Antraks atau diduga Antraks, harus dimusnahkan dengan cara dibakar habis atau dikubur dengan kedalaman minimal 2 meter.

Lembaga yang terkait dengan penanganan Antraks perlu bekerja sama dengan aparat keamanan. Karena masalah ini bisa menimbulkan efek yang fatal bagi keselamatan umum. 

Perlu memberi pengertian dan pemahaman kepada masyarakat desa terutama kepada para petani dan peternak. Supaya mereka paham dalam menangani masalah Antraks.

Aparat keamanan hendaknya tidak kendor dalam mengantisipasi risiko yang terkait dengan modus serangan teroris saat ini tidak pandang bulu dan menimbulkan kengerian bagi masyarakat. Masyarakat bersama aparat keamanan harus bisa mengantisipasi aksi teroris sedini mungkin.

Bisa jadi kelompok teroris semakin nekat lalu melakukan aksi brutal tidak hanya dengan senjata api dan bom, tidak mustahil juga akan menggunakan bom sunyi dalam aksinya. 

Bom sunyi itu bisa berbentuk racun terhadap bahan pangan maupun melakukan aksi bom kimia maupun bom bioterorisme terhadap infrastruktur publik.

Aksi teroris tersebut datangnya selalu tidak terduga dengan modus yang bermetamorfosis dengan kondisi lingkungan. Aksi keji teroris diatas merupakan peringatan keras agar tidak lengah sedikitpun untuk melindungi berbagai infrastruktur dan bahan pangan.

Otoritas keamanan di tanah air hendaknya mulai memikirkan dan lebih waspada terhadap aksi teroris dalam bentuk bioterorisme. 

Jaringan teroris di Indonesia yang saat ini disinyalir telah memiliki markas di desa-desa serta di daerah terpencil merupakan tempat yang sangat strategis untuk membuat bom biologis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun