Mohon tunggu...
Tonny Syiariel
Tonny Syiariel Mohon Tunggu... Lainnya - Travel Management Consultant and Professional Tour Leader

Travel Management Consultant, Professional Tour Leader, Founder of ITLA

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Artikel Utama

Adu Kencang di Jalur Kereta Cepat

17 Januari 2021   08:57 Diperbarui: 18 Januari 2021   11:46 2752
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kereta cepat AVE di Spanyol. Sumber: Rastrojo / wikimedia

Generasi ketiga ICE kini mencapai kecepatan 369 km / jam pada saat uji coba. Sedangkan kecepatan operasional resminya adalah 300 km/ jam.

Dua negara lainnya, Italia dan Spanyol, juga terus memacu konstruksi kereta api cepatnya. Italia kini membanggakan "Frecciarossa 1000" yang juga dikenal dengan nama ETR 400. Sedangkan negara Matador, Spanyol, sudah punya AVE yang kini beroperasi di salah satu jaringan kereta api cepat terpanjang di Eropa, yakni sekitar 3,100 km.

Kereta super cepat Italia- Frecciarossa 1000. Sumber: Nelson Silva/ wikimedia
Kereta super cepat Italia- Frecciarossa 1000. Sumber: Nelson Silva/ wikimedia
Jika "Francciarossa" bisa melaju hingga 300 km/ jam dan mencapai kecepatan maksimum mendekati 400 km pada saat uji kecepatan, maka bagaimana dengan AVE (Alta Velocidad Espaola) milik Spanyol? Dari catatan di situs Eurail.com, AVE bisa meluncur pada kecepatan 310 km/ jam. Madrid ke Barcelona sepanjang 630 km pun bisa dilahap dalam waktu kurang dari 3 jam!

Kereta cepat AVE di Spanyol. Sumber: Rastrojo / wikimedia
Kereta cepat AVE di Spanyol. Sumber: Rastrojo / wikimedia
Yang cukup mengejutkan adalah kehadiran kereta super cepat di negara Maroko. Tanpa banyak publikasi, tetiba kita mendengar nama negara ini sudah masuk di deretan negara-negara yang memiliki kereta api berkecepatan tinggi di dunia.

Pada tanggal 15 November 2018, Raja Mohammed VI meresmikan kereta api cepat pertama di negara di utara benua Afrika itu. Kereta bernama "Al Boraq", yang melayani rute Casblanca - Tangier sepanjang 323km, mampu melaju kencang hingga 320 km/ jam. Prestasi hebat bagi negara satu-satunya di Afrika yang memiliki kereta api cepat.

Al Boraq, kereta cepat di Maroko. Sumber: NicholasNCE/ wikimedia
Al Boraq, kereta cepat di Maroko. Sumber: NicholasNCE/ wikimedia
Bagaimana dengan kereta api di Indonesia? Andaikan proyek kereta api cepat antara Jakarta - Bandung selesai, maka kita pun layak berbangga. Proyek yang saat ini sedang dikerjakan akan memungkinkan kereta melesat pada kecepatan sekitar 200 km - 250 km/ jam. Jalur yang dibangun sejak tahun 2016 lalu oleh PT. Kereta Cepat Indonesia China sepanjang 150km sementara ini ditunda karena pandemi covid-19.

Konstruksi terowongan kereta cepat Jakarta-Bandung. Sumber: JP/ Wendra Ajistyatama
Konstruksi terowongan kereta cepat Jakarta-Bandung. Sumber: JP/ Wendra Ajistyatama

Sementara itu, untuk kereta api yang sudah beroperasi di Indonesia, rekor tercepat konon dipegang oleh Kereta Argo Jati yang kini bernama Argo Cheribon. Kereta milik PT Kereta Api Indonesia yang melayani rute Gambir - Cirebon ini mampu melaju di atas 100 km/ jam. 

Sedikit di atas Argo Bromo Anggrek, yang dulu dikenal sebagai salah satu kereta favorit rute Gambir Jakarta ke stasiun Pasar Turi Surabaya. Argo Bromo Anggrek memiliki kecepatan rata-rata 80.5 km/ jam.

Begitulah teknologi transportasi yang terus berkembang. Tidak hanya di udara, tetapi juga di jalur kereta api. Dan kini mari menantikan kehadiran kereta api cepat Jakarta - Bandung. Sudah tidak sabar, bukan? Hmm, kira-kira cepatan mana ya, antara kereta cepat ini dan Sang Jagoan "Gundala Putra Petir".  Ahaha.

Kelapa Gading, 17 Januari 2021
Oleh: Tonny Syiariel
Referensi: 1, 2, 3, 4, 5, 6 
Catatan: Semua foto yg digunakan sesuai keterangan di foto masing-masing.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun