-Jika ada permasalahan, akan lebih cepat diketahui dan lebih cepat diselesaikan. Tanpa menunggunya menjadi berlarut-larut dan menjadi maslah besar di kemudian hari.
-Ikatan keluarga yang kuat antara ayah, ibu  dan anak,  bisa mencegahkemungkinan anak terjatuh pada pergaulan yang salah seperti narkoba, pornografi, sex bebas dan sebagainya.
Kesimpulan
Tak ada gading yang tak retak. Dalam perjalanan berumah tangga, bisa saja orang tua melakukan banyak kesalahan dalam mendidik dan mengasuh anak. Baik karena ketidak tahuan, maupun karena ketidak mampuan dalam menghadapi persoalan. Namun hal itu bukan berarti kiamat. Tebuslah kesalahan dalam mendidik dan mengasuh anak, dengan sungguh-sungguh berubah dan berusaha untuk memberikan perhatian dan kasih sayang yang terbaik bagi keluarga.
Kuatkanlah kembali ikatan cinta Ayah dan Ibu, karena itu adalah dasar dari semua kebahagiaan keluarga.Â
Susunlah bersama agenda pengasuhan anak, dan taatilah.
Bagi pasangan yang bercerai, tetaplah menjalin silaturahim dan buatlah kesepakatan dalam tugas pengasuhan anak dan pemenuhan kasih sayang bagi anak, Berperanlah seimbang, jangan hanya menyerahkan tugas pengasuhan kepada ibu. Ayah harus ambil bagian juga.
Beri perhatian yang cukup disamping ketegasan dan disiplin agar anak tidak tumbuh menjadi pribadi yang manja, egois atau malah minder dan tertutup.
Anak-anak yang bahagia di rumah, tidak akan mudah terjerumus pada pergaulan yang salah.Â
Anak-anak yang sehat jiwa raga adalah aset dan masa depan bangsa. Maka ukirlah kebahagiaan mereka dengan cinta.
keterangan: Sumber Gambar  soniazone.wordpress.com