Satu satunya teknologi terbaik dalam berkomunikasi jarak jauh sejauh ini adalah video call, dengan video call kita dapat mengobati rasa rindu kita dengan melihat wajah orang yang kita sayangi.Â
Teknologi terbaru bahkan kita juga dapat video call dengan menonton film yang terhubung dengan lawan bicara. Yang pengen nonton bioskop tapi jauh dari keluarga atau pacar bisa banget nih pakai metode ini!
4. Ingat Biaya Tiket yang Tidak Murah
Untuk pulang ke kampung halaman masing masing, kita memerlukan tiket kereta, travel atau pesawat yang harganya cukup tinggi bagi golongan mahasiswa. Bagi anak kos yang merantau pertimbangkanlah hal tersebut. Harga yang cukup tinggi tersebut dapat ditabung untuk keperluan lain.
5. Menjangkau dengan Doa
Jauh di mata, dekat di Doa. Dengan mendoakan orang yang kita sayangi kita mendapat rasa tenang bahwasanya mereka selalu dalam lindunganNya meski tidak berada di sisi kita, dalam doa kita juga dapat memanjatkan harapan harapan baik untuk mereka agar mereka tetap sehat dan bahagia sampai di hari kepulangan kita di rumah.
Setiap kali kita merasa kesepian dan sangat merindukan orang orang tersayang di kampung halaman, ingatlah selalu untuk tidak berlarut larut dalam rasa sedih tersebut. Fokuslah meraih gelar yang ingin kita raih. Buatlah mereka bangga karena usaha mereka untuk menantimu pulang tidaklah sia sia
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H