Mohon tunggu...
Theresia Iin Assenheimer
Theresia Iin Assenheimer Mohon Tunggu... Lainnya - Ibu dari dua putra

Belajar menulis

Selanjutnya

Tutup

Diary Artikel Utama

Naik Kereta dari Frankfurt ke Zuerich di Saat Peraturan Covid Mulai Longgar

7 Maret 2022   19:25 Diperbarui: 11 Maret 2022   13:51 781
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Merenda dan mewarnai di kereta dalam perjalan dari Freiburg ke Zuerich 

Di Swiss mulai normal hampir tidak ada peraturan ketat lagi

Sebelum berangkat, saya lihat dahulu syarat- syarat yang harus dipenuhi sebelum masuk negara Swiss. 

Ternyata semua persyaratan pendaftaran dan syarat tes semua sudah ditiadakan, jadi sudah bebas masuk ke Swiss tanpa mengisi formulir terkait dengan situasi pandemi Covid yang makin membaik di Swiss juga di Jerman. Yang mana dulu harus mendaftarkan diri dahulu secara online di departemen kesehatan Zuerich dan harus menunjukkan tes negatif.

Demikian juga untuk masuk ke Jerman tidak perlu tes atau pun karantina lagi, karena Swiss sempat menjadi daerah terinfeksi tinggi.

Sebagai warga negara Indonesia yang tinggal di Jerman, hanya membawa paspor yang berlaku tidak kurang dari enam bulan dan izin tinggal di Jerman.

Sejak tanggal 17 Februari 2022, keharusan memakai masker di toko-toko, restoran, gereja, bioskop, teater dan lain-lain tidak ada lagi.

Tidak ada lagi peraturan yang mengharuskan memiliki sertifikat vaksin, sertifikat sembuh, dan surat tes negatif bagi pengunjung restoran, toko- toko, gereja, bioskop dan lain- lain tidak ada lagi.

Kewajiban mengenakan masker VP2 masker di kereta, bus dan semua transportasi umum masih berlaku dan di rumah sakit, praktek- prakter dokter dan pelayanan kesehatan.

Di Jerman semua masih berlaku sampai akhir Maret, kemungkinan awal April juga seperti Swiss semua peraturan masih berlaku.

Jam 05.40, kami telah sampai di stasiun kereta, sebelumnya kami mesti berputar-putar karena di stasiun kereta Frakfurt sedang diperbaiki dan dibangun. Sehingga kami harus lebih lama berputar-putar karena jalan yang biasa kami lewati ditutup. 

Untunglah kami mendapatkan tempat parkir tidak jauh dari stasiun kereta dan masih ada waktu untuk mencapai kereta ICE jurusan Zuerich yang sudah menunggu. Akhirnya saya menemukan tempat duduk nomor 104 di gerbong nomor 7. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun