Mohon tunggu...
Anjas Permata
Anjas Permata Mohon Tunggu... Konsultan - Master Hypnotist

Trainer Hypnosis, Master Hypnotherapist, Professional Executive, Founder Rumah Hipnoterapi, Founder Mind Power Master Institute, Ketua DPD Perkumpulan Komunitas Hipnotis Indonesia (PKHI)

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

5 Menit yang Akan Mengubah Hidup Anda

25 Juli 2021   23:34 Diperbarui: 28 Juli 2021   19:15 1314
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hobi bisa menjadi salah satu aktivitas yang menyenangkan. Ketika melakukan hal-hal yang menyenangkan, secara otomatis kita melepaskan hal-hal negatif dalam diri kemudian menggantinya dengan energi-energi positif.

Temukan hobi yang kamu senangi kemudian lakukan itu secara konsisten. Bukan tidak mungkin dari hobi, kamu juga bisa dapat "cuan". Kan enak selain self healing, kamu juga menambah pundi-pundi penghasilan, bener gak? (Hehe..)

Menghabiskan Waktu Bersama Orang-orang Tercinta

tstatic.net/jakarta
tstatic.net/jakarta

Hormon Oksitosin atau yang lebih dikenal dengan hormon Cinta akan diproduksi oleh otak dan tubuh pada saat kita memperbesar rasa sayang dan rasa cinta kepada orang lain.

Menghabiskan waktu untuk sekedar mengobrol dan bercerita dapat mengurangi gudang batin yang penuh dengan luka. Berbuat kebaikan kepada orang lain juga bisa menstimulus hormon Oksitosin.

Meditasi dengan Afirmasi dan Visualisasi

statically.io
statically.io

Meditasi yang saya maksud disini bukan kegiatan bertapa ataupun yoga. Meditasi pada prinsipnya ialah aktivitas untuk memisahkan antara kesadaran dengan pikiran.

Dengan terpisahnya kesadaran dan pikiran, maka disitulah momen paling tepat bagi kita untuk mengelola perasaan. Perlu kamu pahami bahwa munculnya perasaan berawal dari pikiran.

Pikiran negatif akan menimbulkan perasaan negatif, begitu sebaliknya pikiran positif dapat menimbulkan perasaan yang positif.

Masalahnya adalah semua orang tentu sadar bahwa dirinya menginginkan selalu dalam kondisi positif dan bahagia. Namun kenyataan berkata lain. 

Hal ini dikarenakan bercampurnya pikiran dengan kesadaran sehingga seseorang menjadi tidak sadar telah dikuasai oleh pikirannya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun