Mohon tunggu...
Tatiek R. Anwar
Tatiek R. Anwar Mohon Tunggu... Penulis - Perajut aksara

Penulis novel Bukan Pelaminan Rasa dan Sebiru Rindu serta belasan antologi, 2 antologi cernak, 3 antologi puisi. Menulis adalah salah satu cara efektif dalam mengajak pada kebaikan tanpa harus menggurui.

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Ibarat Hewan Buruan

17 April 2022   23:12 Diperbarui: 17 April 2022   23:26 1101
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu bagai hewan buruan, ilustrasi: pribadi

"Ikatlah (catatlah) ilmu dengan tulisan."

Subhanallah..   , orang nomor satu dalam ilmu tafsir, 'Abdullah bin 'Abbas yang ilmunya laksana samudera, beliau masih menasihati kita untuk menulis ilmu yang telah kita dapatkan. Dan kita tahu bersama kekuatan hafalan para sahabat sangat jauh melebihi kita. Jadi kalau mereka saling menasihati satu dengan yang lain untuk mencatat ilmu tersebut, bagaimana dengan orang sekarang?

Begitu juga dengan Anas bin Malik, beliau pernah memberikan wasiat kepada anak-anaknya:

!

"Wahai anakku, ikatlah ilmu tersebut dengan tulisan."

Jadi benar-benar ditekankan oleh para ulama. Bahkan Al-Imam Asy-Sya'bi dan Al-Imam Adh-Dhahhak pernah mengatakan:

"Apabila engkau mendengar sebuah ilmu, maka tulislah walaupun di dinding."

Ini menunjukkan betapa pentingnya mencatat. Kalau tidak ada kertas karena habis, cari media lain.

*

Para ulama mengatakan, "Ilmu itu ibarat binatang buruan, dan tulisan adalah tali yang mengikat binatang buruan tersebut. Maka ikatlah buruan-buruan itu dengan tali yang kokoh dan kuat."

Mencatat ilmu ketika belajar adalah perintah Rasulullah Shallallahu 'Alaihi wa Sallam, bukan hanya himbauan para ulama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun