Jadi, bisa dibayangkan jika sekolah tanpa satpam, maka orang-orang asing dapat masuk dengan mudahnya. Hal ini juga sama dengan sel hewan, karena sel hewan tidak memiliki dinding sehingga transportasi atau keluar masuknya molekul dan senyawa-senyawa dapat dengan mudah dilakukan dan tentu saja membutuhkan waktu yang sedikit dibandingkan transportasi pada sel tumbuhan.
Alasan kedua, yaitu karena dinding sel tumbuhan memiliki bentuk yang lebih tebal daripada membran plasma, seperti yang sudah saya singgung di atas, dinding sel memiliki ketebalan mulai dari O.1llm sampai beberapa mikrometer.Â
Sedangkan sel hewan tidak memiliki dinding sel. Sel hewan hanya memiliki membran plasma yang tipis sehingga molekul, air, dan senyawa yang lain dapat masuk dan keluar dengan mudah. Membran plasma merupakan lapisan tipis dengan ketebalan sekitar 8 nm yang membatasi isi sel dengan lingkungan di sekitarnya.Â
Maka wajar jika transportasi sel tumbuhan lebih lama dibandingkan transportasi sel hewan, karena molekul-molekul harus melewati dinding sel tumbuhan yang sangat tebal sedangkan pada sel hewan molekul-molekul hanya perlu melewati lapisan yang tipis dan mudah dilewati tentunya. Sehingga transportasi sel tumbuhan menjadi lebih lama.Â
Jadi, jika alasan pertama dan kedua dikaitkan, alasan mengapa transportasi sel tumbuhan lebih lama karena senyawa-senyawa yang masuk dan keluar sel harus dipilih terlebih dahulu oleh dinding sel tumbuhan apalagi melewati dinding sel yang tebal yang pasti tidak mudah untuk dilalui.
Alasan berikutnya karena hewan adalah makhluk hidup gerak aktif yang artinya gerak yang berpindah tempat. Sedangkan tumbuhan adalah makhluk hidup gerak pasif yang artinya gerak tidak berpindah tempat.Â
Pada umumnya tumbuhan tidak bergerak ataupun berpindah tempat. Tumbuhan yang kita tahu bergerak karena bantuan dari angin yang menggerakkan tumbuhan. Maka dari itu, hewan membutuhkan energi untuk bergerak.Â
Tentunya transportasi senyawa-senyawa juga harus cepat agar hewan segera mendapatkan energi untuk bergerak. Karena hewan membutuhkan energi untuk bergerak, artinya sel hewan memiliki aktivitas sel yang cepat untuk segera mendapatkan energy.Â
Senyawa-senyawa yang digunakan tumbuhan biasanya digunakan untuk fotosintesis, tumbuh dan berkembang, dan sebagian digunakan untuk kebutuhan lainnya. Tumbuhan juga tidak membutuhkan energy yang banyak atau tidak sama sekali membutuhkan energy untuk bergerak. Sehingga sel-sel tumbuhan memiliki aktivitas yang lambat pula. Inilah sebabnya mengapa transportasi sel hewan lebih cepat dibandingkan sel tumbuhan.
Mengapa tumbuhan memiliki dinding sel sedangkan sel hewan tidak memiliki? Saya akan menjawabnya dengan pendapat saya sendiri. Tuhan menciptakan semua dengan adil.Â
Jika tumbuhan tidak memiliki dinding sel seperti hewan, maka tumbuhan dapat dengan bebas berpindah tempat kemana-mana. Bayangkan jika konsumen I dalam rantai makanan harus lari-larian mengejar produsen atau tumbuhan.Â