Seorang pemimpin tidak mengambil dari rakyatnya. Tapi ia memikul tanggung jawabnya sendiri. Ia akan merasakan bahagia bila rakyatnya terpenuhi kebutuhan hidupnya dan bisa hidup sejahtera.
Sikap-sikap seperti itulah yang diperlukan bagi seorang pemimpin. Pemimpin bisa dekat dengan rakyat yang dipimpinya. Seorang pemimpin tahu kebutuhan-kebutuhan rakyat yang dipimpinnya dan memenuhinya.
Seorang pemimpin tidak akan pernah marah bila dikritik bahkan dicela oleh rakyatnya.
Seorang pemimpin akan semakin terasah hatinya, bila mampu merasakan apa yang dirasakan oleh rakyatnya. Karena seorang pemimpin tidak akan pernah membiarkan seorang rakyatnya pun menderita.
Wassalam.
Syaiful BahriÂ
Suara Menara Qalbu (SMQ)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H