Indonesia saat ini memiliki empat tunggal putri berkelas, yakni Gregoria Mariska Tunjung, Putri Kusuma Wardhani , Ruselli Hartawan dan Ester. Prestasi keempatnya juga belum stabil, perlu ditingkatkan teknik dan staminanya.
Pada Hylo Open 2021, tunggal putri Thailand, Busanan Ongbamrungphan berhasil menjadi juara setelah menundukkan tunggal putri Singapura, Â Jeo Jia Min dengan skor 21-10, 21-14.
Dengan berakhirnya Hylo Open 2021 di Saarbrucken, Jerman, maka pemenangnya adalah tunggal putri Thailand, ganda putri Jepang, tunggal putra Singapura, ganda putra Indonesia dan ganda campuran Thailand.
Peta perbulu tangkisan sudah makin merata, muncul banyak pemain baru berpotensi dari Singapura, Malaysia dan Thailand. Juga Tiongkok, Jepang, Korea Selatan, Taiwan, Hong Kong dan India. Pemain Eropa juga mulai bersinar, kini juga muncul wakil dari Afrika (Mesir) dan Amerika (Tahiti).
Indonesia harus segera berbenah, harus ada evaluasi yang mendasar baik pembinaan pemain yang ada sekarang (utama dan pratama) maupun perekrutan pemain muda. Bulan ini ada dua even akbar, Indonesia Masters dan Indonesia  Open, lalu Desember ada BWF Tour Final, dan World Championship . Ayo Indonesia siapkan wakil-wakil terbaikmu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H