Padi selanjutnya membesar dengan waktu. Maka tugas kami selanjutnya menyiang rumput, menjaga padi daei serangan hama seperti bepalang, wereng, siput, burung, kera, burung, tikus dan babi.
Tidak mudah untuk memperoleh panen yang bagus tanpa ada upaya untuk memelihara padi dari serangan hama dan penyakit. Beruntung jika padi ditanam secara bersamaan dan tidak kekeringan atau kebanjiran. Kondisi normal akan menghasilkan padi yang subur dan menghasilkan gabah yang bagus dan melimpah.
Tapi pada saat tahun kurang beruntung kami menemui padi tak bernas, karena kekurangan air. Padi tumbuh tak subur, terserang penyakit dan kekeringan. Akibatnya gabah banyak tak berisi alias hampa.
Terima kasih ya Allah, terima kasih Allah telah memberikan banyak pelajaran dalam hidup dan kehidupan keluarga ayah penulis, keluarga penulis dan keturunan penulis. Ternyata hidup itu adalah perjuangan sepanjang masa. Ya Allah masukkan pembaca dan penulis ke dalam surgaMu.
Aamin yra.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H