Warga Sekitar  dan Pedagang Kecipratan Rejeki
Momen tahunan saat calon jemaah haji berkumpul di asrama haji membawa keberuntungan bagi warga sekitar. Tidak hanya pedagang  tetapi juga warga di sekitar asrama. Pedagang sendiri tidak hanya pedagang yang kesehariananya berprofesi sebagai pedagang tetapi banyak warhga biasa yang akhirnya berdagang memanfaatkan moment tersebut.  Mereka berjualan makanan, pakaian, mainan, peralatan ibadah haji, oleh-oleh khas Solo dan Boyolali sampai beragam aksesoris.
Harga ditawarkan juga terjangkau hanya Rp 5.000-3.000 untuk parkir mobil dan motor, Rp 3.000 untuk mandi, sementara kencing dan wudhu hanya Rp 2.000 saja.
Terhitung sejak 8 Agustus  calon jemaah haji sudah bergantian datang. Setidaknya sampai tanggal 5 September 2016 nanti, masih ada calon jemaah haji yang transit di Donohudan.  Warga sekitar  memanfaatkan momentum ini dengan baik untuk meraih rejeki juga menambah tali silaturahmi. Begitulah yang disampaikan Bu Haji Soleh, salah satu pemilik rumah makan di depan asrama haji Donuhudan.
Semoga  mendapatkan rejeki barokah, Bu, Amin. **
_Solo, 28 Agustus 2016_
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H