Mohon tunggu...
Suciati Lia
Suciati Lia Mohon Tunggu... Guru - Guru

Belajar mengungkapkan sebuah kata agar bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pentingnya Koordinasi dan Komunikasi untuk Menyukseskan Suatu Kegiatan

6 Maret 2024   06:51 Diperbarui: 7 Maret 2024   11:48 618
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Meningkatkan kepuasaan stakeholder

Setiap kegiatan tentu tidak luput dari peran stakeholder. Stakeholder kegiatan baik itu peserta lomba, pihak sponsor atau pihak yang terlibat memerlukan informasi yang jelas mengenai perkembangan kegiatan lomba. Untuk itu, perlunya komunikasi secara efektif dengan stakeholder dapat membantu menyampaikan perkembangan kegiatan berlangsung serta dapat menjawab segala pertanyaan dan mengatasi segala kekhawatiran yang barang kali muncul. Untuk itu, melalui koordinasi dan komunikasi yang baik dalam tim kegiatan setidaknya dapat menjaga kepercayaan dan meningkatkan kepuasaan mengenai kegiatan lomba yang dijalankan oleh MGMP.

Membangun kerja tim yang solid

Setelah rapat koordinasi yang digagas oleh dinas, perwakilan MGMP, dan MKKS diharapkan tim MGMP dapat melakukan komunikasi terbuka bersama timnya secara terbuka dan efektif guna saling membangun rasa percaya dan menghargai. Hal ini sangat penting dalam membentuk kerja tim yang solid  dan bisa memberikan kontribusi terhadap keberhasilan lomba yang telah diamanatkan dinas. Tim yang solid dari MGMP merupakan kombinasi kuat yang meningkatkan peluang suksesnya suatu kegiatan terutama kegiatan lomba yang berkaitan dengan lomba kebahasaan.

sumber dokpri
sumber dokpri

Itulah perlunya peran koordinasi dan komunikasi dalam suatu tim kegiatan. Sebab kedua pilar tersebut merupakan utama dalam penyelenggaraan dan kesuksesan sebuah kegiatan lomba tingkat kabupaten/kota. Tanpa koordinasi dan komunikasi, resiko kegagalan yang barangkali akan muncul menjadi rawan. Sehingga sangat penting bagi tiap tim MGMP kabupaten/kota untuk mengemmbangkan dan menerapkan strategi koordinasi dan komunikasi efektif mulai dari perencanaan. Hal ini untuk memastikan kegiatan lomba yang telah direncanakan oleh dinas pendidikan cabang wilayah 1 berjalan lancar dan dapat meningkatkan efisiensi, meminimalisasi konflik, dan meningkatkan kepuasan semua pihak yang terlibat (mendukung kegiatan).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun