Mohon tunggu...
Sri Rohmatiah Djalil
Sri Rohmatiah Djalil Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Penerima anugerah People Choice dan Kompasianer Paling Lestari dalam Kompasiana Awards 2023.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Fasilitas Umum di Indonesia, Sudahkah Ramah Disabilitas?

7 Desember 2021   13:51 Diperbarui: 8 Desember 2021   01:45 1108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto ketika di Barcelona. Trotoar hingga La Rambla mudah dilalui kursi roda| Dokumentasi pribadi

Trotoar

Jangan ditanya, trotoar kota bagus, keramik, tetapi kurang ramah disabilitas. Setiap ujung trotoar masing tinggi, tidak miring, untuk kursi roda jelas tidak bisa lewat, harus sedikit diangkat. Untungnya suami tidak suka selfie di trotoar kota. 

Setiap ke luar kota, tidak bisa menikmati kota dengan jalan kaki, padahal saya suka jalan kaki di pagi hari. Jika terpaksa harus jalan kaki, terpaksa mendorong kursi roda, di pinggir jalan raya. 

Gedung-gedung pun demikian, banyak yang masih bertangga, seperti bank, kantor pemerintahan, tidak ada akses kursi roda. Seperti ketika mendapat undangan ke salah satu media cetak di Madiun, dengan terpaksa saya minta bantuan petugas untuk angkat kursi roda tentunya ada suami yang duduk.

Tempat wisata

Kami selalu membuat agenda untuk liburan ke luar kota setiap tahunnya. Juga acara pameran minimal 8 kali dalam satu tahun di berbagai kota. 

Selama ini yang paling sulit adalah akses di pantai. Kursi roda hanya bisa di tempat parkir, jika ingin ke pinggir pantai, tentu penuh perjuangan, mendorong kursi roda di atas pasir.

Foto ketika di Barcelona. Trotoar hingga La Rambla mudah dilalui kursi roda| Dokumentasi pribadi
Foto ketika di Barcelona. Trotoar hingga La Rambla mudah dilalui kursi roda| Dokumentasi pribadi

Kalau wisata ke luar negeri, banyak kemudahannya. Kesulitannya hanya dua saja, yaitu bahasa Inggris saya yang minim dan sangune kurang banyak. Hehehe... buka kartu. 

Ini hanya sebagian kecil pengalaman pahit, tentunya selain kisah itu, ada juga cerita manis. Di mana kami sering mendapat perlakuan istimewa dari orang-orang yang istimewa tentunya.

Kita pun tidak bisa mengabaikan usaha pemerintah yang sedang dalam proses pembangunan. Semua memerlukan waktu panjang untuk sempurna. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun