kerja? Startup mungkin jadi pilihan yang baik.
Anda baru saja lulus dari kuliah dan akan memasuki duniaPerusahaan startup adalah salah satu opsi karir yang sangat potensial dewasa ini.
Selain potensial, berkarir di startup juga diminati banyak anak muda. Termasuk saya dan mungkin Anda.
Walaupun sudah banyak startup di luar sana dan banyak pula lowongan kerja yang dibuka, masuk startup tidak semudah membalikkan telapak tangan.
Ada beberapa cara agar lamaran kerja Anda dibaca, dan kemudian lanjut ke sesi wawancara.
"Wah, gimana tuh caranya?"
Bukan sulap bukan sihir, yang akan saya bagikan pada Anda adalah pengalaman saya.
Saya sendiri sudah melamar ke banyak startup, masuk interview hingga tahap akhir di banyak perusahaan, dan diterima.
Semuanya saya lakukan ketika beberapa tahun lalu saya masih seorang anak baru lulus.
Jika Anda tertarik untuk berkarir dan berkarya di startup, inilah 3 hal utama yang harus Anda persiapkan.
Pelajari segalanya tentang perusahaan, serta ketahui apa yang ingin Anda dapatkan dan berikan ke perusahaan
Mungkin ini terdengar seperti wejangan umum yang diberikan kepada siapa saja yang hendak melamar kerja.