Mohon tunggu...
Ari Sony
Ari Sony Mohon Tunggu... Administrasi - Bung Arson, Pengamat dan Pemerhati Olahraga Khususnya Sepakbola

Olahraga adalah nadi yang harus selalu digerakkan, dan ketika menulis topik lainnya harus sesuai dengan sudut pandang sendiri dan pemikiran yang matang

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Delapan Pertanda Semesta Inginkan Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2020

29 Desember 2021   05:15 Diperbarui: 29 Desember 2021   05:30 3828
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Skuad Timnas Indonesia merayakan gol ketiga saat melawan Singapura. (ROSLAN RAHMAN/via KOMPAS.COM)

Sehingga wajar apabila Thailand lebih diuggulkan untuk juara, karena berhasil mengalahkan kandidat kuat juara Vietnam di laga sengit semifinal. Apalagi Coach STY, ke Piala AFF 2020 membawa skuad muda yang minim jam terbang untuk bertarung di ajang prestisius sepakbola ASEAN. 

Skuad asuhan Coach STY hanya bermodalkan semangat pantang menyerah, percaya satu sama lain dan menjaga kekompakan. Dengan modal tersebut, ternyata mampu mengantarkan Skuad Garuda mencapai babak final Piala AFF 2020.

Sepakbola juga terkadang membutuhkan sebuah keberuntungan, berharap dewi fortuna selalu memberikan keberuntungan kepada Timnas Indonesia setiap kali bertanding. Khusus di Piala AFF 2020, semesta sepertinya menginginkan Timnas Indonesia juara Piala AFF 2020 bersama pelatih Coach STY. Berikut ini beberapa pertanda semesta menginginkan Indonesia juara:

1. Penunjukkan Pelatih Shin Tae-yong Sebagai Pelatih Timnas Indonesia

PSSI melakukan langkah tepat dengan menunjuk Coach STY untuk melatih Skuad Garuda pada akhir Desember 2019. Coach STY merupakan mantan pelatih Rep. Korea di Piala Dunia 2018. Pengalaman dan tangan dinginnya diperlukan Timnas Indonesia untuk menggantikan pelatih saat itu, Simon McMenemy.

Pelatih top kelas Piala Dunia, sebelumnya tidak pernah ada yang melatih Timnas Indonesia. Sebuah kebahagiaan bagi pecinta sepakbola tanah air, pelatih sekelas Coach STY mau turun gunung melatih Timnas Indonesia, yang saat itu berada di peringkat FIFA 173 dunia.

Mungkin ini salah satu cara, menangkal kutukan sepakbola gajah di Piala Tiger 1998 dengan menunjuk pelatih top dunia, Coach STY. Pengalaman dan Jam terbangnya bisa ditularkan kepada Skuad Garuda yang memang membutuhkan pelatih seperti Coach STY sebagai panutan.

2. Ditundanya Piala AFF 2020 Karena Pandemi Covid-19

Akibat adanya pandemi Covid-19, hampir seluruh kegiatan sepakbola di tahun 2020 dan 2021 banyak yang tertunda. Diantaranya Piala AFF 2020 yang bergeser di tahun 2021 dan Piala Dunia U-20 yang sedianya akan digelar di tahun 2021 bergeser ke tahun 2023.

Salah satu tujuan utama PSSI menunjuk Coach STY menjadi pelatih Timnas Indonesia adalah membawa Indonesia U-20 lolos dari fase grup Piala Dunia U-20. Sayangnya Piala Dunia U-20 digeser ke tahun 2023. Coach STY dan tim kepelatihannya, padahal telah mempersiapkan tim sebaik mungkin agar dapat berbicara banyak di Piala Dunia U-20, karena Indonesia bertindak sebagai tuan rumah.

Beruntungnya juga bagi PSSI dan Coach STY, Piala AFF 2020 ditunda. Timnas Senior saat itu memang sedang dalam kondisi "ambyar", setelah kalah dalam 5 pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2020 Grup G Zona Asia. Indonesia berturut-turut kalah dari Malaysia, Thailand, Uni Emirat Arab, Vietnam dan kalah lagi dari Malaysia di partai tandang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun