Abai dengan penyakit dan mungkin karena kesibukan sampai lupa bahayanya.
“Sekitar 30% wanita bisa mengalami nyeri payudara, tidak terkait dengan gejala kanker, ” kata seorang ahli onkologi di MIA Clinic Dr. Kleida M.
Tapi jika rasa sakit terlokalisasi di satu payudara terutama di area tertentu, terlebih lagi disertai dengan pembentukan nodul (kelenjar) harus segera diperiksa.
Awalnya, sel kanker tumbuh terbatas pada saluran atau lobulus biasanya tanpa gejala, dan memiliki sedikit kesempatan untuk menyebar (bermetastasis).
Seiring waktu, sel-sel kanker secara bertahap dapat berkembang dan menyerang jaringan payudara di sekitarnya.
Pengobatan kanker payudara bisa sangat efektif, bila penyakit ini terdeteksi sejak dini.
Perawatan sejak awal menyelamatkan nyawa dengan mencegah pertumbuhan dan penyebaran kanker.
Pada tahun 2020, 2,3 juta wanita di seluruh dunia didiagnosis menderita kanker payudara dan 685.000 meninggal.
Pada akhir tahun 2020, total 7,8 juta wanita hidup telah didiagnosis menderita kanker payudara dalam lima tahun terakhir.
Kanker payudara bukanlah penyakit menular. Faktor-faktor tertentu meningkatkan risiko kanker payudara, termasuk bertambahnya usia, obesitas, penggunaan alkohol yang berbahaya, riwayat keluarga kanker payudara, paparan radiasi, merokok dan sebagainya.