Mohon tunggu...
Siti Nazarotin
Siti Nazarotin Mohon Tunggu... Guru - Dinas di UPT SD Negeri Kuningan Blitar

Tebarkan manfaat lewat kata-kata. Akun Youtube: https://youtube.com/channel/UCKxiYi5o-gFyq-XmHx3DTbQ

Selanjutnya

Tutup

Foodie Artikel Utama

Resep Gulai Daging Kambing Pedas

9 Agustus 2021   12:17 Diperbarui: 10 Agustus 2021   23:26 965
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gulai Kambing Pedas [Foto: Siti Nazarotin]

"One cannot think well, love well and sleep well if one has not dined well."

"Seseorang tidak bisa berpikir dengan baik, mencintai dengan baik, dan tidur nyenyak jika belum makan dengan baik" -Virginia Woolf

Oleh karena itu markisak! Mari kita memasak untuk menyiapkan  makanan agar bisa berpikir dengan baik, mencintai dengan baik, menulis dengan baik dan kalau capek, bisa tidur nyenyak.

Siapa yang Pantang Makan Daging Kambing? Acungkan Tangan...

Hari ini kita masak daging kambing. Bicara masalah daging kambing, Apa yang terbesit di benak Anda? 

Pastilah tentang orang-orang yang pantang makan daging ini kan? Karena sering disebut-sebut bahwa daging kambing kalau dikonsumsi berlebihan bisa memicu kolesterol tinggi dan ujung-ujungnya ada efek negatif yang ditimbulkan apalagi kalau bukan penyakit. Naiknya tekanan darah (hipertensi) yang buntutnya sakit stroke dan jantung.

Pun banyak orang yang pantang memakan daging kambing gegara baunya yang menyengat dan prengus.

Meskipun demikian, nampaknya penggemar masakan berbahan dasar daging kambing masih saya bertebaran di muka bumi ini, termasuk saya. 

Daging kambing memiliki rasa yang sangat kuat, berbeda dengan daging sapi. Berbagai olahan daging kambing, mulai dari sate, krengsengan, gulai, tongseng banyak peminatnya.

Benarkah Makan Daging Kambing Menyebabkan Hipertensi?

Stigma tentang  memakan daging kambing bisa menyebabkan penyakit hipertensi sudah terlanjur berkembang dan diyakini oleh masyarakat sejak lama. 

Oleh karena itu banyak orang yang menghindarinya. Padahal kalau kita tahu, di antara daging ayam, daging sapi dan daging kambing. Maka, daging kambinglah yang paling rendah lemak dan kalori.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun