Nah, setelah penjelasan teori psikologi tentang tipe-tipe cinta, menurut kalian hubungan Na Bi dan Jae Eon termasuk dalam tipe yang mana nih?
Kalau menurut penulis kisah cinta di drakor Nevertheless termasuk dalam tipe Romantic Love. Why? Karena hubungan Na Bi dan Jae Eon terikat secara emosional (intimacy) dan ada ketertarikan secara fisik atau hubungan seksual (passion).Â
Tapi sayangnya belum ada commitment di dalam hubungan tersebut, karena bagi Jae Eon memiliki hubungan dekat dengan seorang wanita bukan berarti harus berkencan/berpacaran. Sebutan lain untuk Jae Eon adalah lelaki flamboyan, playboy atau buaya darat.
Mengingat usia pasangan ini masih muda, menurut teori ini hubungan Jae-eon dan Na Bi yang awalnya tipe Romantic Love masih bisa berangsur-angsur berubah, tergantung bagaimana interaksi kedua pasangan ini yang kemudian merubah dominasi masing-masing komponen tersebut. Â Tapi lebih tepatnya tergantung sutradara dan penulis cerita sih hehehe.
Demikianlah penjelasan mengenai tipe cinta di drakor "Nevertheless" berdasarkan triangular theory of love milik Sternberg. Bagaimana hubungan kalian saat ini dengan pasangan, pacar atau gebetan kalian? Yuk, mulai sadari dan membangun hubungan cinta yang sehat berdasarkan intimacy, passion, dan commitment.
Sumber Data Tulisan
Triangular theory of love, lebih lanjut dapat ditinjau dari artikel: Robertj Sternberg Love Â
Triangular theory of love, lebih lanjut dapat ditinjau dari artikel: Triangular theory of love
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H