Mohon tunggu...
Ryan Ramadhan
Ryan Ramadhan Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Hobi olahraga/anak ke 3 dari 3 bersaudara/topik ekonomi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Islam dan Moral Ekonomi dalam Pemikiran Sjafruddin Prawiranegara

8 Desember 2023   15:15 Diperbarui: 8 Desember 2023   15:55 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Input sumber gambar : Sosiopedia

Kelompok masyarakat enggan menerima revolusi yang seharusnya terjadi dalam struktur sosial karena mereka cenderung mempertahankan zona nyaman mereka dan tidak ingin keluar dari keadaan yang dianggap aman. Di sisi lain, jurnal yang dikarang oleh Lasmiana menyatakan bahwa menurut Scott, moral ekonomi secara konseptual mencakup "akar-akar normatif yang sangat mempengaruhi dorongan, pertimbangan sikap, dan makna dari tindakan ekonomis." Nilai-nilai moral ini memainkan peran penting sebagai faktor pertimbangan dalam menyetujui, menolak, atau menetapkan pilihan perilaku dalam berbagai kegiatan, termasuk aktivitas kebudayaan dan ekonomi secara umum.

Dalam karya Afif Arrosyid disebutkan bahwa prinsip moral ekonomi Islam menurut Sjafruddin Prawiranegara melibatkan kekeluargaan, keseimbangan, kesejahteraan, dan keadilan sosial. Meskipun demikian, perspektif ini berbeda dengan pandangan M. Rahmat Efendi yang menyajikan empat prinsip moral Islam utama dalam konteks perekonomian, yaitu ketuhanan (tauhid), etika, kemanusiaan, dan sikap pertengahan (tawazun). Selain itu, jurnal oleh Lailatul Istiqomah dan Anik Zulaikhah mengungkapkan bahwa hukum Islam secara tegas mengatur prinsip-prinsip ekonomi dan moral ekonomi melalui konsep "Golden Five," yang mencakup keadilan, kebebasan, persamaan, partisipasi, dan pertanggungjawaban. Prinsip-prinsip ini menjadi dasar bagi semua kegiatan dan usaha ekonomi dalam konteks Islam. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun