“Makasih, Ngga. Love you.”
“Love you too, Nay.”
Seandainya Nay memang cuma pura-pura, aku akan berusaha membuatnya benar-benar mencintaiku!
* * *
Dua minggu kemudian siswa-siswi kelas XII SMU Negeri 13 menempuh Ujian Nasional, dan sekitar satu bulan setelahnya hasil ujian pun diumumkan. Beberapa siswa yang lulus tampak meluapkan kelegaannya dengan beragam cara. Ada yang sujud syukur, ada yang melaksanakan nazarnya, bahkan ada yang bertukar kenang-kenangan dengan sahabat karibnya.
“Angga!” seru Nay dengan perasaan gembira yang tak terperikan, “Aku lulus! LULUS!”
“Aku juga!” balas Angga tak kalah gembiranya.
Saat ini mereka hanyalah dua dari jutaan remaja di seluruh Indonesia yang merasakan kegembiraan serupa. Dengan meninggalkan bangku kelas XII, mereka mengucapkan selamat tinggal pada masa remaja dan bersiap menyambut babak baru dalam kehidupan mereka.
“Nggak sia-sia kamu datang dari jauh!” seru Angga pada Nay, “Kamu malah masuk 10 Besar!”
“Hehe, siapa dulu dong!” ujar Nay bangga.
“Siapa dulu dong pacarnya!” tukas Angga tak mau kalah.