Mohon tunggu...
Rushans Novaly
Rushans Novaly Mohon Tunggu... Administrasi - Seorang Relawan yang terus menata diri untuk lebih baik

Terus Belajar Memahami Kehidupan Sila berkunjung di @NovalyRushan

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Menakar Daya Saing Bank Syariah di Era Kekinian

9 April 2016   07:40 Diperbarui: 6 Mei 2016   07:04 1093
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Empat orang yang memiliki rekening bank syariah tidak aktif menggunakan layanan bank syariah.  Satu orang memiliki alasan membuka rekening bank syariah hanya sebagai syarat untuk mendapatkan pinjaman di tempat bekerja. Tiga lainnya membuka rekening untuk keperluan pribadi untuk menabung tapi karena kebutuhan hidup yang mendesak,keinginan menabung terhenti ditengah jalan.

Untuk tingkat kepuasan dan keluhan, satu orang menyatakan puas dalam layanan interpersonal (ramah) namun memberikan catatan dalam sikap kehati hartian yang menyulitkan nasabah. Karena memiliki pengalaman tidak meng-enakan ketika mengecek dana yang masuk kedalam rekening.

Sedang empat lainnya merasakan puas dengan layanan bank syariah tanpa catatan dan keluhan. Semua responden menjawab dengan lancar dan cukup kooperatif .

Masukan Terkait Bank Syariah

Dengan melihat perkembangan bank syariah di Indonesia pada umumnya dan melihat antusiasme masyarakat yang berada disekitar lingkungan. Saya merangkum beberapa masukan terkait perkembangan bank syariah kedepannya.

Saya hanya mengambil hal yang dapat saya lihat dan saksikan baik dari data statistik, artikel, tulisan ilmiah , informasi dari acara iB blogger Meet Up,  pendapat hasil survey di masyarakat, termasuk melihat pelayanan bank syariah secara langsung.

Saya akan memberikan beberapa masukan antara lain :

·         Pelunya sosialisasi dan promosi yang gencar dan masif terutama bagi masyarakat yang tinggal di pinggiran (tidak dipusat kota) . Sosialisasi juga bisa dilakukan secara pendekatan formal dan informal.  Perlu edukasi yang dimulai dari pelajar dari tingkat TK hingga perguruan tinggi .

·         Melebarkan tingkat pelayanan hingga ketingkat kota kecamatan dengan membuka kantor kas atau cabang pembantu. Sehingga masyarakat mudah dan merasa dekat dengan bank syariah. Bukan tidak mungkin, sedikitnya masyarakat yang menggunakan layanan bank syariah karena memang jauh dimata dan jauh pula dihati.

·         Melakukan jemput bola dengan mendatangi pegawai pabrik , pasar, komunitas, kumpulan masyarakat (arisan, pengajian, dll) untuk menawarkan pembukaan rekening dan pembiayaan (penyaluran dana). Bila perlu bank syariah memiliki layanan bergerak seperti mobil kas keliling, sehingga efektif mendatangi masyarakat.

·         Memberikan Inovasi produk yang memang dibutuhkan masyarakat, seperti masyarakat nelayan dipesisir, petani , kaum ibu ibu, pegawai pabrik yang membutuhkan pembiayaan yang sesuai syariat dan menghindari masyarakat yang terus di’akali’ para rentenir dengan bunga mencekik yang haram.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
  12. 12
  13. 13
  14. 14
  15. 15
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun