Mohon tunggu...
Rully Moenandir
Rully Moenandir Mohon Tunggu... Administrasi - TV and Movie Worker

Seorang ayah dari 4 anak yang bekerja di bidang industri televisi dan film, serta suka sekali berbagi ilmu dan pengalaman di ruang-ruang khusus sebagai dosen maupun pembicara publik. Baru buat blog baru juga di rullymoenandir.blogspot.com, setelah tahun 2009 blog lamanya hilang entah kemana.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

(PART 1) Buka Webinar PAJ (Perhimpunan Alumni Jerman), Ganjar Pranowo sebut programnya "Intip Orang Hamil' jadi perbincangan

27 April 2021   01:20 Diperbarui: 7 Mei 2021   06:12 880
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di sore hari 25 Maret 2021, 15.30 WIB atau pukul 10:30 CEST Jerman, sebuah Organisasi perkumpulan alumni Jerman - PAJ (Perhimpunan Alumni Jerman) mengadakan sebuah seminar daring yang mengangkat isu pergerakan kewanitaan dalam rangka memperingati hari Kartini 21 April lalu.

Seminar yang digelar menggunakan Aplikasi Zoom ini, terbilang baru dilakukan oleh PAJ, mengigat kepengurusan kali ini baru dilakukan estafet dari kepengurusan sebelumnya akhir Desember 2020 lalu, sedangkan serahterima jabatannya juga efektif dilakukan sebelum bulan Ramadan kali ini, yakni akhir Januari 2021 kemarin (lihat videonya disini).

Tidak kurang dari 50 peserta seminar bergabung, untuk mendengarkan para pembicara Wanita Indonesia tangguh yang saat ini menetap di Jerman. Para Wanita yang menjadi kunci webinar ini adalah :
1. Isti Dhaniswari, seorang Trend Forecaster dan pengurus IASI Jerman
2. dr. Prasti Pomarius, Dokter Bedah Umum di Jerman dan pengurus IASI Jerman
3. Tri Ambar IndriastiHafner, seorang pegiat budaya Nusantara di Jerman, pengurus KAGAMA Jerman

Ada 3 organisasi lain yang mendukung kegiatan Webinar PAJ kali ini,  ada IASI e.V, KAGAMA, dan IA-ITB.
IASI e.V adalah kumpulan ahli dan sarjana lulusan Jerman yang sangat aktif dalam pergerakan baik di Jerman maupun kerjasama dalam banyak bidang dengan Indonesia. Sedangkan KAGAMA dan IA-ITB merupakan wadah alumni Universitas Gajah Mada dan Institut Teknolobi Bandung cabang Jerman, dimana para lulusan kedua kampus tadi banyak sekali yang meneruskan kuliah baik jenjang S1, S2, maupun S3, atau bahkan kemudian bekerja di Jerman.

===

screenshot webinar
screenshot webinar

Sambil menunggu peserta lain bergabung, dalam suasana yang sangat cair para pembicara saling bertegur sapa dengan peserta seminar lainnya. Peserta yang hadir, yang tinggal di Indonesia dan Jerman saling bertukar kabar, terutama mereka yang sudah hampir setahun terakhir lama tidak bisa saling bertemu langsung terkait pandemi COVID-19.
Baik yang sama-sama tinggal di Jerman, karena pengaruh Lockdown yang berseri, juga kerabat di Indonesia yang juga sulit melakukan perjalanan pulang ke Indonesia karena terbatasnya atau dihilangkannya beberapa jalur penerbangan yang biasa digunakan.

Dan yang tidak kalah penting, Bapak Ganjar Pranowo Gubernur Jawa Tengah yang didapuk untuk membuka seminar daring dan menyampaikan pandangannya terkait tema, justru sudah lebih dulu bergabung didalam forum dan menyapa semua peserta dengan sangat ramah.

===

Tepat 20 menit kemudian setelah dibuka dengan do'a, Host Ibu Nina Ernawati yang juga menduduki jabatan sebagai KaBid Pariwisata di Kepengurusan periode 2020-2023 ini, mulai memperkenalkan beberapa jajaran pengurus Perhimpunan Alumni Jerman (PAJ) lainnya yang sudah hadir.
Ketua Umum Vidi Galenso Syarief, Sekertaris Jendral Don Haidy Abel, Thomas Agung Jonathan sebagai Bendahara Umum, adalah trio yang saat pemilihan sebelumnya dalah 3 pesaing yang kini saling bersinergi membangun PAJ.
Kemudian, Deni Hosea atau Denos yang menduduki jabatan sebagai WaSekJen, Aam Purnama Muharam sebagai WaKa Media & IT, Ronald Christian Adelius sebagai WaKa Ekonomi & Pariwisata, Hiroshi yang menjabat WaKa yang membidani Pendidikan, serta Hensi dan Bagus sebagai KaBid Sosial Media dan IT, juga turut diabsen untuk diperkenalkan kepada seluruh peserta webinar.

===

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun