Kemenangan ke 11 menanti, luar biasa.
Nampaknya Roberto Mancini sudah belajar banyak dari kegagalan Timas Italia, Gli Azzurri bahkan gagal meraih tiket ke Piala Dunia 2018 Rusia.
Pasukan Gli Azzurri kini banyak diisi oleh para pemain muda usia. Sebut saja nama-nama seperti Nicolo Barella yang berusia 22 tahun, Sandro Tonali (19 tahun), Rolando Mandragora (22 tahun), Nicolo Zaniolo (20 tahun). Yang paling tua, hanya ada Jorginho, 27 tahun.
Lini tengah racikan Mancini sangat efektif. Mereka menjadi jembatan penghubung antara lini belakang dan lini depan.
Terbukti dari 9 laga kualifikasi, Gli Azzurri sudah mencetak 28 gol, dan baru kebobolan tiga gol saja.
Racikan yang dibuat Mancini tersebut tidak terlihat pada racikan pelatih Giampora Ventura. Pada 2017, Italia dibekuk 0-3 oleh Spanyol di kualifikasi Piala Dunia 2018 Rusia.
Kelemahan yang sulit untuk diperbaiki, sehingga Italia gagal meraih tiket Rusia.
Setelah Mancini mengambil alih kepelatihan dari Ventura, Azzurri mulai mengalami perbaikan. Mereka tampil sempurna di kualifikasi Euro 2020 Grup J.
Tapi Mancini belum mau merasa puas atas apa yang sudah diperolehnya. Tantangan utama timnya ada pada babak utama Euro 2020, yang akan dimulai pada 12 Juni tahun depan.
Oleh karenanya persiapan matang harus dilakukan sejak sekarang, Mancini memanggil para pemain muda usia untuk memperkuat Gli Azzurri.
Mancini pun mempunyai kesempatan untuk berujicoba setelah kepastian mereka lolos ke babak utama Euro 2020. Pada laga matchday ke 9 melawan Bosnia-Herzegovina, Mancini mencoba menurunkan tiga pemain baru yang berusia 22 tahun.