Keberadaan virus inilah yang membuat para peneliti Australia memutar pikirannya dan memanfaatkannya untuk mengendalikan populasi Ikan Mas di Australia
Berdasarkan hasil peneltian virus ini membunuh ikan mas paling efektif ketika suhu air antara 16 dan 28 derajat Celcius. Ketika virus berada dalam konsentrasi yang sangat tinggi di dalam air, virus ini dapat menginfeksi ikan tanpa bersentuhan langsung satu sama lain.
Melihat kenyataan ini terbuka lebar untuk menciptakan agen bio control ini untuk mengendalikan populasi ikan mas yang sudah berubah menjadi hama di Australia.
Virus yang spesifik menginfeksi dan membunuh ikan mas ini memang masih dalam penelitian super intensif terkait dampaknya pada ikan lainnya dan juga satwa lain non ikan serta juga dampaknya pada keseimbangan ekologi perairan jika virus herpes ini digunakan.
Dana penelitian untuk mengembangkan virus sebagai agen bio control untuk mengendalikan populasi ikan mas yang sudah menghabiskan dana lebih dari US$15 juta ini diharapkan dapat menghasilkan virus herpes khusus yang mematikan dan khusus menyerang ikan mas saja.
Sampai saat ini virus ini memang belum dilepas dialam untuk mengendalikan populasi ikan mas karena masih dalam pengamatan terkait dengan kemanjuran, keamanan dan dampak ekologisnya di alam.
Salah satu pertimbangan penting menggunakan virus herpes ini untuk mengendalikan populasi ikan mas di alam adalah dampaknya pada ikan lainnya.
Sampai saat ini memang ikan mas di Australia berasal dari satu family saja yaitu Cyprinidae. Hal ini tentunya akan mengurangi resiko sebelum penggunaan virus ini diimplementasikan.
Pertanyaan selanjutnya adalah apakah virus herpes ini berdampak negatif pada jenis ikan dan juga species lainnya ?
Terkait dampaknya pada spesies lain para peneliti yang tergabung di Lembaga Penelitan CSIRO juga pernah mengujicobakan virus ini dengan cara memaparkannya pada 13 jenis ikan asli Australia, ikan trout pelangi, katak, krustasea, ayam, reptil, dan tikus.
Hasilnya cukup melegakan karena walaupun spesies spesies ini terpapar virus herpes dengan dosis 100 sampai dengan 1.000 kali jumlah minimum Cyprinid herpesvirus 3 yang diperlukan untuk menyebabkan penyakit pada ikan mas, namun ternyata tidak ada yang menunjukkan tanda-tanda klinis infeksi.