Mohon tunggu...
Rose putih
Rose putih Mohon Tunggu... Lainnya - pembelajar

Laki-laki yang mencoba menjadi pembelajar dengan terus belajar apa saja dan menulis yang diminati

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Di Hutan Pinus Mangunan, Guru-Guru MTsN 1 Bantul Singkirkan Gundah, Pacu Andrenalin

5 Oktober 2024   20:42 Diperbarui: 6 Oktober 2024   21:11 322
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Meluncur dari Homestay Wanajaya, Foto:dokumentasi MTsN 1 Bantul

Ada juga atraksi wisata yang bisa memacu adrenalin yaitu flying fox tetapi khusus buat anak-anak. Beberapa ayunan dan kincir angin unik yang terbuat dari rotan mewarnai tempat ini, selain rumah hobbit yang sempat viral pada tahun 2018

Sehabis melewati jalan Hutan Pinus Ngajir rombongan kami menuju hutan pinus Mangunan, melewati jalan Dahrono. Bukit Lintang Sewu ada di tepi jalan Dahrono ini. Akhirnya perjalanan berakhir di Homestay Wanajaya di Jalan Margo Mulyo, tempat acara perpisahan guru MTsN 1 Bantul.

Meluncur dari Homestay Wanajaya, Foto:dokumentasi MTsN 1 Bantul
Meluncur dari Homestay Wanajaya, Foto:dokumentasi MTsN 1 Bantul

Wisata Jip 

Seperti recana semula sebelum acara perpisahan, madrasah merencanakan mengadakan wisata jip. Sekitar pukul 08.28 jip yang kami pesan tiba di Wanajaya. Ada sepuluh jip berwarna warni seperti  merah, biru, putih dan kuning.  Jip Wisata ini tergabung dalam naungan organisasi Dlingo Adventure Community (DAC).

Sebagai komunitas ternyata DAC kebanyakan beranggotakan anak-anak muda. Tiap anggota hanya diperbolehkan memiliki satu armada dengan 1 sopir cadangan, DAC ini melayani perjalanan wisata ke 23 objek wisata yang ada di kecamatan Dlingo ini. Mereka menawarkan perjalanan wisata jip dalam empat paket yang meliputi Fun Trip (Sorth, Medium dan Long), Jelajah Wisata, Jelajah Religi, dan Spesial Trip.

Harga yang ditawarkan per satu jeep dengan 4 penumpang beragam mulai dari 250 ribu untuk sorth trip hingga 700 ribu rupiah untuk long trip.  Untuk paket short rute yang dilalui meliputi Trek Kampung -- Terasering -- Sungai Bandungsari/ Sungai Dhok Pangeran. Durasi perjalanan jenis paket ini sekitar 1 jam.

Paket long trip rute yang ditempuh adalah Jurang Tembelan -- Bukit Lintang Sewu -- Sungai Bandungsari -- Sungai Dhok Pangeran -- Trek Lumpur Blumbangsari -- dan  makan untuk 4 Orang. Durasi waktu yang dibutuhkan sekitar 2,5 jam.

Kami mengambil paket medium dengan rute Terasering -- Trek kampung -- Jurang Tembelan -- Susur Sungai Bandungsari/ Sungai Dhok Pangeran.

Bergaya di Lapangan Bola Apolo4D. Foto:dokumentasi MTsN 1 Bantul
Bergaya di Lapangan Bola Apolo4D. Foto:dokumentasi MTsN 1 Bantul

Berfoto di Lapangan Bola Apolo4D

Sekitar pukul 10.30 kami serombongan baru dapat berangkat dari homestay Wanajaya. Memang cukup lama untuk persiapan berangkat. Maklum ada 10 jip yang mengantarkan 38 peserta wisata. Belum lagi ibu-ibu yang begitu asyik berfoto ria begitu menaiki jip pilihannya. Setelah semua siap jeep mulai berangkat. Sekitar 5 menit perjalanan jeep memasuki lapangan Bola Apolo4D yang terletak satu kilo meter arah Selatan dari homestay Wanajaya.

Di lapangan ini seperti biasa jika mau melakukan perjalan wisata jip berjajar di pinggir lapangan untuk berfoto bersama. Pemandu wisata mengarahkan jeep dan peserta untuk berfoto.Yel-yel diucapkan dan pemandu wisata yang masih muda, ramah dan jenaka merekamnya dari samping kiri bergerak kekanan tepat di muka daratan ke sepuluh jeep tersebut. Kegiatan berfoto menjadi meriah. Peserta yang terdiri guru dan pegawai itu pun pecah tawa dan gaya sebagai ekspresi kegembiraannya. Apalagi ternyata ada peserta dari rombongan lain yang juga memasuki lapangan tersebut.

Melintasi Hutan Pinus Mangunan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun